KPU Bangka Selatan Gelar Media Gathering, Muhidin: Ajak Media kawal Tahapan Pilkada 2024.
TerabasNews, Bangka Selatan- Komisi Pemilihan Umum Bangka Selatan Gelar Media Gathering guna mengawal Proses Pemutakhiran Data Pemilihan Dalam Pemilihan Kepala Daerah 2024. Acara berlangsung Cafe D Fortune Place Toboali, 23 juni 2024. Malam
Hadir di Kegiatan tersebut, Humas polres Bangka Selatan, Humas Kejari Bangka Selatan, Humas Kodim 0432 Bangka Selatan, dan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Bangka Selatan, serta wartawan dari berbagai media yang bertugas di wilayah Bangka Selatan.
Pada kesempatan tersebut, Ketua KPU Bangka Selatan Muhidin mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengajak para awak media mendukung dan mengawal setiap tahapan penyelenggaraan Pilkada tahun 2024.
“Kami sangat membutuhkan semua Pihak dalam mengawal semua tahapan penyelenggaraan Pilkada di tahun 2024, termasuk kawan kawan Media,” Ungkap Muhidin, usai kegiatan di Cafe D Fortune Place Toboali, 23 juni 2024. Malam.
Muhidin mengatakan, Semua tahapan, kami mengharapkan dukungan dari kawan kawan Media dalam pengawalan Pilkada di tahun 2024, Sehinga kita bisa menyelesaikan semua tahapan dengan baik dan sukses hingga akhir tahapan nanti
Ia mengatakan, ini merupakan salah satu Transparansi kami sebagai penyelengara KPU sehinga melaui teman teman Media biasa menginformasikan semua kegiatan KPU ke masyarakat Bangka Selatan
“Dalam kegiatan tersebut, Beragam Pertanyaan yang disampaikan sejumlah wartawan Lansung direspon lansung ketua KPU Bangka Selatan.
Pihak KPU merasa berterima kasih atas semua pertanyaan yang disampaikan oleh para awak media Bangka Selatan.” Pungkasnya. ( Andi ).