Festival Pesona UMKM Bangka Selatan Resmi Dibuka Bupati Riza Herdavid
TerabasNews, Toboali, 29 November 2023 – Sport Center Toboali menjadi saksi pembukaan resmi Event Festival Pesona UMKM Bangka Selatan Tahun 2023 pada malam Selasa (29/11/23). Bupati Bangka Selatan, H. Riza Herdavid, S.T., M.Tr.IP, secara resmi membuka kegiatan ini melalui perwakilannya, Wakil Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi, S.E.
Dalam acara yang bertajuk UMKM Fair 2023 dan berlangsung selama tiga hari dari 28 hingga 30 November 2023 ini, hadir pula Forkopimda Kabupaten Bangka Selatan, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, serta berbagai tamu undangan.
Wakil Bupati, Debby Vita Dewi, S.E, dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan utama dari kegiatan UMKM Fair ini adalah untuk memberikan dukungan kepada para pelaku UMKM dan IKM dalam mempromosikan produk-produk unggulan mereka. Debby berharap kegiatan ini dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Bangka Selatan.
“Dengan melibatkan sekitar 200 lebih pelaku UMKM, kita harapkan festival ini dapat menjadi wadah yang efektif untuk memasarkan dan mempromosikan produk UMKM kepada masyarakat. Pertumbuhan ekonomi di Bangka Selatan bisa terus berkembang,” ujarnya.
Wakil Bupati juga mengajak masyarakat, baik yang berasal dari Bangka Selatan maupun dari luar daerah, untuk datang dan membeli produk UMKM yang dipamerkan. Debby menekankan pentingnya peran masyarakat dalam mendukung pelaku UMKM agar ekonomi daerah semakin membaik.
“Marilah kita ajak keluarga dan saudara kita, baik yang dari dalam maupun luar daerah, untuk datang ke Bangka Selatan dan membeli produk UMKM kita. Dengan demikian, kita turut mendukung perputaran ekonomi di daerah kita sendiri,” tutupnya.
Selama festival berlangsung, berbagai acara menarik akan diadakan, termasuk senam bersama, lomba masak lepah kuning, dan acara puncak yang dimeriahkan oleh Tipe-X, sebuah band terkenal di Indonesia. Event ini diharapkan tidak hanya memberikan hiburan tetapi juga meningkatkan perekonomian masyarakat setempat melalui promosi dan penjualan produk UMKM. (An)