Tegas dan Rasional

Camat lepar Pongok Apresiasi Program Ngayau Desa Kejari Basel

0 31

TerabasNews, Bangka Selatan – Camat Lepar Pongok Ferry Edward mengapresiasi program Ngayau Desa (Ngasih Pelayanan Hukum) Kejaksaan Negeri (Kejari) Bangka Selatan kepada Pemerintah Desa (Pemdes) di Kecamatan Lepar Pongok.

Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Camat Lepar Pongok, Rabu (8/2/2023) dihadiri oleh Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara Kejari Bangka Selatan Reza Vahlefi didampingi jaksa fungsional bidang intelijen, Binsar Hasibuan serta Kepala Desa di Kecamatan Lepar Pongok.

Camat Lepar Pongok, Ferry Edward mengucapkan terimakasih kepada Kejari Basel atas Program Jaksa Jaga Desa serta Sosialisasi Halo JPN melalui Program Ngayau desa (Ngasih Pelayanan Hukum) dan sosialisasi halojpn.id kepada Pemdes di Kecamatan Lepar Pongok.

“Kami mengapresiasi dan terimakasih kepada Kejari Basel yang telah memberikan penyuluhan Hukum kepada Kades di Kecamatan Lepar Pongok, dan ini yang pertama kali Kejari Bangka Selatan hadir langsung memberikan sosialisasi,” ucap Ferry Edward.

Menurutnya, penyuluhan Hukum sangat penting bagi Kepala Desa yang mana mungkin belum memahami hukum, sehingga diharapkan dapat memudahkan masyarakat dan pemerintah desa dalam mendapatkan pelayanan hukum secara komprehensif dan solutif.

“Semoga dengan adanya sosialisasi dari Kejari Basel perangkat desa se-kecamatan Lepar Pongok dapat bekerja secara maksimal sesuai aturan yang berlaku,sehingga tidak ada penyelewengan dalam pengelolaan dana desa,” ujarnya. (Andi)

Leave A Reply

Your email address will not be published.