Ratusan Masyarakat Desa Batubetumpang Ikut Jalan Santai Bareng Bupati dan Wakil Bupati Bangka Selatan
TerabasNews, Bangka Selatan – Ratusan masyarakat desa Batubetumpang Kecamatan Pulau Besar Kabupaten Bangka Selatan mengikuti jalan santai bareng Bupati Riza Herdavid dan Wakil Bupati Debby Vita Dewi serta kepala OPD di lingkungan pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Rabu (19/10/2022).
Acara jalan santai bareng Bupati dan wakil Bupati Bangka Selatan merupakan rangkaian kegiatan Bupati dan Wakil Bupati dalam program Ajak Bupati Kite Sambang Kampung (AIK BAKUNG) di Desa Batubetumpang.
Jalan santai yang dimulai start dari SD Negeri 1 Pulau Besar yang diiringi Drumband Gita Swara SD Negeri 1 Pulau Besar ditandai dengan pengibaran bendera start oleh Wakil Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi.
Dalam acara jalan santai tersebut para peserta diberikan kupon doorprize. Disepanjang acara jalan santai dengan finis kantor Desa Batubetumpang para peserta terpantau memungut sampah yang ada di jalan untim dikumpulkan.
Bagi peserta yang mengikuti jalan santai akan mendapatkan hadiah doorprize yang telah disiapkan oleh panitia pelaksana. Sebanyak 75 doorprize akan dibagikan kepada masyarakat yang beruntung.
Acara jalan santai merupakan rangkaian kegiatan Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid dan Wakil Bupati Debby Vita Dewi di desa Batubetumpang dalam program AIK BAKUNG.
Kehadiran Bupati dan Wakil Bupati denhan membawa seluruh kepala OPD di lingkungan pemkab Bangka Selatan untuk memberikan pelayanan dan mendengar aspirasi masyarakat di desa khususnya masyarakat Desa Batubetumpang.