Tegas dan Rasional

Laka Lantas di Simpang Rimba, Sopir dan Kernet Mobil Pickup Alami Patah Kaki

0 240

TerabasNews, Bangka Selatan – Kecelakaan lalu lintas kembali di wilayah Kabupaten Bangka Selatan. Kali ini dua unit mobil terlibat kecelakaan di ruas jalan Raya Air Temiang Kecamatan Simpang Rimba, Rabu siang (28/9/2022) sekitar pukul 12.30 WIB.

Mobil Suzuki Carry Pick Up berwarna Hitam Nopol BN 8764 VB yang dikendarai pria berinisial ZA bersama penumpang A terlibat adu kambing dengan Mobil Truck Dyna 125LT Nopol B 9027 IU.

Kapolsek Simpang Rimba, Iptu Junaidi seizin Kapolres AKBP Joko Isnawan mengatakan, kecelakaan lalu lintas bermula saat kendaraan truk yang dikendarai Rohim dari arah Desa Simpang Rimba menuju Desa Gudang melintas di jalan Jalan Raya Air Temiang Desa Gudang.

Kemudian dari arah berlawanan datang kendaraan Suzuki Carry Pick Up berwarna Hitam Nopol BN 8764 VB yang dikendarai ZA terjadi selip sehingga terjadi kecelakaan tersebut.

“Kecelakaan terjadi dikarenakan jalanan agak berbelok dan kendaraan Carry tersebut sempat turun dan terjadi selip sehingga terjadi tabrakan dengan mobil truk,” kata Iptu Junaidi, Rabu (28/9/2022).

Ia mengatakan, akibat kejadian tersebut pengendara R4 pick up beserta kernet terjepit di dalam kendaraan dan setelah dilakukan evakuasi selama kurang lebih 1 jam kedua orang tersebut berhasil di keluarkan dari kendaraan dan di bawah ke Puskesmas Simpang Rimba untuk mendapatkan pertolongan pertama.

“Hasil pemeriksaan medis sopir dan kernet Carry mengalami patah kaki. Saat ini keduanya dirujuk ke Rumah Sakit di Pangkalpinang. Sedangkan untuk sopir kendaraan R6 mengalami luka ringan,” ujarnya.

Ia menambahkan, unit laka lantas baru selesai melakukan olah TKP sekira pukul 16.00 WIB dan dilanjutkan pemeriksaan sopir truk di Polsek Simba. (rus)

Leave A Reply

Your email address will not be published.