Riza Herdavid Minta Kades yang Baru Dilantik untuk Mengutamakan Kepentingan Rakyat
TerabasNews, Toboali – Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid meminta kepada 31 kepala desa (Kades) yang baru dilantik priode 2022-2028 harus mengutamakan kepentingan rakyat.
“Tadi kita sudah sepakat mengutamakan kepentingan rakyat di atas kepentingan segala-galanya. Nomor satukan kepentingan rakyat ketimbang kepentingan lainnya, karena kita dipilih rakyat dan harus bekerja untuk rakyat,” kata Riza Herdavid kepada wartawan, Kamis (20/1/2022).
Ia juga meminta kepada kades untuk dapat bersinergi dengan baik dan benar dengan pemerintah kabupaten Bangka Selatan agar setiap persoalan yang ada di desa bisa diselesaikan secara bersama-sama.
“Saya berharap kolaborasi antara desa dan kabupaten dapat berjalan dengan lancar dan baik. Saya selaku Bupati Bangka Selatan mohon arahan dan bimbingan dari kejaksaan Negeri Bangka Selatan, pihak kepolisian dan DPRD agar sinergi desa dengan Kabupaten ini berjalan dengan baik,” ujarnya.
Menurut Riza, dengan sinergi dan gotong royong semua visi misi kabupaten Bangka Selatan dan dari masing-masing desa akan berjalan dengan baik dan benar sesuai koridor dan tidak menyalahi aturan administrasi, sehingga kedepan dari 2022 sampai 2028 bisa bekerja dengan baik dan benar tanpa ada suatu masalah apapun.
“Jadikan jabatan dan amanah yang diberikan oleh rakyat ini sebagai suatu musibah, dan jadikan musibah ini suatu kebaikan dan bekerja dengan baik dalam melayani masyarakat di desa masing-masing,” ujarnya. (rus)