Categories: Pangkalpinang

Sekda Pangkalpinang Ikuti Rakornas Percepatan Penurunan Stunting

Terabasnews, Pangkalpinang – Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang Radmida Dawam menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) percepatan Penurunan Stunting secara virtual dari Ruang Pertemuan Lantai 1 Kantor Walikota, Senin (23/08).

Rakornas ini dibuka secara langsung oleh Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) K.H. Maruf Amin.

Wapres Maruf Amin dalam sambutannya menyampaikan kepada kepala BKKBN RI dan dinas terkait agar bisa mendorong vaksinasi bagi ibu hamil dan ibu menyusui di wilayah masing-masing.

Sementara Dirjend Kementerian Sekretariat Negara, Astera Budiman, meminta para gubernur, walikota dan bupati agar dapat memberikan arahan kepada seluruh dinas dan organisasi, untuk mengenali dan memahami serta menjaga komitmen agar dapat menangani stunting ini secara optimal.

“Selain itu perlu review pemanfaatan anggaran stunting agar lebih efektif,” kata Astera Budiman.

Dalam acara Rakornas virtual ini Sekda Radmida Dawam didampingi para Asisten Setda, Bappeda, Dinas PUPR, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Kesehatan, Dinas P3AKB, Dinas Sosial, Dinas Kominfo, serta Dinas Pertanian dan Pangan.(gusti)

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

5 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

5 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

7 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

11 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

12 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

13 hours ago