Categories: Pangkalpinang

Pemkot Pangkalpinang Bahas Pentingnya Data Akurat untuk Pembangunan

TerabasNews, Pangkalpinang – Forum Satu Data Indonesia (SDI) Kota Pangkalpinang digelar pada Selasa (22/10/2024) di ruang pertemuan Kantor Wali Kota Pangkalpinang. Acara ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang, Mie Go, yang menyampaikan apresiasinya kepada Badan Pusat Statistik (BPS) atas kolaborasi yang telah terjalin dengan pemerintah kota dalam upaya mempersiapkan data yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan.

“Alhamdulillah, hari ini kita dapat bersilaturahmi, dan kami mengucapkan apresiasi sebesar-besarnya kepada BPS yang telah bersinergi dengan Pemerintah Kota Pangkalpinang dalam menyiapkan data. Sinergi ini membawa perubahan signifikan, di mana penilaian dari BPS yang sebelumnya kurang memuaskan kini menunjukkan peningkatan, bahkan masuk dalam kategori baik di tingkat Provinsi Bangka Belitung,” ujar Mie Go.

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa data memegang peranan penting dalam pembangunan. Satu Data, menurutnya, merupakan landasan untuk mendukung perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan pengendalian pembangunan.

“Satu Data ini menjadi pedoman dalam penyelenggaraan tata kelola data, menyediakan data yang akurat, mutakhir, dapat dipertanggungjawabkan, dan mudah diakses antar instansi,” jelasnya.

Mie Go juga menambahkan bahwa ketersediaan data yang transparan dapat mendorong keterbukaan informasi dan mendukung sistem statistik nasional.

“Dengan adanya Satu Data ini, diharapkan perbedaan data antar instansi pemerintah dapat diatasi. Semoga kegiatan ini menghasilkan data yang akurat dan valid untuk mendukung pembangunan yang lebih baik,” pungkasnya. (R1)

TerabasNews

Recent Posts

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

12 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

1 day ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

1 day ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

2 days ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

2 days ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

2 days ago