Categories: Bangka SelatanHukum

Plt Kasatpol PP Basel Benarkan Ada Anggotanya Terlibat Narkoba

TerabasNews, Bangka Selatan – Plt. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasat Pol PP) Kabupaten Bangka Selatan, Hasbi membenarkan ada anggotanya, Heri Gusmara (38 tahun) yang diamankan Satuan Reserse Narkoba Polres Bangka Selatan.

“Benar, ada anggota kami yang diamankan Satres Narkoba Polres Bangka Selatan lantaran terlibat kasus peredaran narkoba,” kata Hasbi saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Selasa (19/7/2022).

Ia sangat menyayangkan ada anggotanya yang terlibat dalam kasus penyalahgunaan narkoba, mengingat perbuatan tersebut dilarang oleh pemerintah.

“Sangat kita sayangkan dengan terjadinya hal seperti itu. Ini merupakan kegiatan yang di larang oleh pemerintah. Apalagi saat ini pemerintah terus berupaya perang terhadap narkoba,” ujarnya.

Hasbi menyatakan, pihaknya selalu menghimbau dan mengingatkan kepada seluruh anggota untuk tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum.

“Untuk anggota yang terlibat penyalahgunaan narkoba ini merupakan staf biasa. Dan untuk status kepegawaian yang bersangkutan kita serahkan ke Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Bangka Selatan karena menyangkut masalah kepegawaian,” ujarnya.

Diberikan sebelumnya, tim Cheetah Satuan Reserse Narkoba Polres Bangka Selatan berhasil mengamankan oknum ASN Satpol PP Bangka Selatan, Heri Gusmara di kediamannya di Dusun Parit 1 Desa Keposang Kecamatan Toboali pada Selasa (19/7/2022) dini hari.

Dalam penangkapan terhadap tersangka, polisi berhasil menemukan barang bukti 11 paket narkotika jenis Sabu dengan berat bruto 4,26 gram.

Saat ini tersangka dan barang bukti dibawa ke Mapolres Bangka Selatan guna pemeriksaan lebih lanjut. Atas perbuatannya tersangka disangkakan dengan pasal 114 ayat 1 atau pasal 112 ayat 1 Jo pasal 132 undang-undang RI Nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman maksimal 20 tahun penjara. (rus)

TerabasNews

Recent Posts

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

19 hours ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

20 hours ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

1 day ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

1 day ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

1 day ago

DPRD Setujui LKPJ Gubernur Kep. Babel TA 2024

TerabasNews, PANGKALPINANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengelar Rapat…

2 days ago