Categories: Pangkalpinang

Banyak Event Mulai Diaktifkan, Molen Yakin Pangkalpinang Bakal Jadi Kota Metropolis

TerabasNews, PANGKALPINANG, – Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil (Molen) menghadiri pembukaan Kapolres Cup balap sepeda motor, di Pantai Pasir Padi Pangkalpinang, Sabtu (4/6/2022).

Molen mengaku rindu dengan kegiatan-kegiatan yang biasa dilakukan sebelum pandemi Covid-19 tiga tahun lalu. Sama halnya dengan balap sepeda motor ini, dirinya menyebut setelah tiga tahun sepi dari berbagai event karena digempur pandemi, sekarang waktu yang tepat mengaktifkan kembali kegiatan-kegiatan karan Covid-19 yang mulai mereda.

“Kami hobi dengan kegiatan seperti ini. Setelah ini adakan lagi, saya dukung,” ujar Molen.

Dalam pertandingan, menurut dia menang atau kalah merupakan hal yang biasa. Molen mengajak peserta balap untuk tetap sportif dalam bertanding dan menjaga situasi agar kondusif.

Menurut dia, berbagai event yang ada di Pangkalpinang saat ini menandakan Kota Beribu Senyuman mulai aktif kembali. Pada bulan Juni pun banyak event-event yang akan berlangsung, bahkan kata Molen, beragam kegiatan akan terus bergulir hingga akhir tahun mendatang.

Molen juga meyakini dengan hadirnya event lokal maupun nasional, Pangkalpinang dapat menjadi kota metropolis. Begitu pun dengan investasi, menurut dia setelah ini akan banyak yang melirik.

“Tapi situasi ini tetap harus kita jaga agar kondusif. Kami bersama Forkopimda dan stakeholder akan bersinergi dan kolaborasi. Juga tolong dukungan dari masyarakat,” tutupnya.

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

30 mins ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

31 mins ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

2 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

7 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

8 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

9 hours ago