Categories: Pangkalpinang

Bangka Belitung Tuan Rumah Baitul Arqom Paripurna Pemuda Muhammadiyah

TerabasNews, PANGKALPINANG, Babelsatu.com – Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) dipilih sebagai tuan rumah kegiatan Baitul Arqom Paripurna (BAP) Pemuda Muhammadiyah yang bakal diselenggarakan selama 3 hari di Fox Haris Hotel Pangkalpinang, mulai Jumat sampai dengan Minggu 26-28 November 2021.

Baitul Arqom Paripurna Pemuda Muhammadiyah merupakan puncak pendidikan kaderisasi tingkat tertinggi di Organisasi Otonomi (Ortom) Muhammadiyah.

Dalam pendidikan kader di Pemuda Muhammadiyah terbagi atas 3 tingkatan. Pertama dikenal dengan Baitul Arqom Dasar untuk tingkat kabupaten/kota, kedua Baitul Arqom Madya untuk tingkat provinsi dan ketiga Baitul Arqom Paripurna (BAP) tingkat pusat.

Khusus bagi kader yang sudah menyelesaikan pendidikan di tingkat BAP dapat mencalonkan diri atau dicalonkan menjadi ketua umum maupun pengurus Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Baitul Arqam diharapkan bisa membentuk pribadi pimpinan Persyarikatan yang paripurna untuk mewujudkan masyarakat Islam yang sebenar-benarnya. Disamping itu, Baitul Arqom merupakan upaya untuk meneguhkan kembali ruh ber-Muhammadiyah.

Terpilihnya Bangka Belitung menjadi tuan rumah BAP tak lepas dari komunikasi yang dibangun Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Bangka Belitung yang dikomandoi Ketua PWPM Babel, Andika Saputra saat Tanwir Pemuda Muhammadiyah se Indonesia di Manado awal tahun lalu.

Andika Saputra dalamkonfrensi pers kegiatan Pra Tanwir II Pemuda Muhammadiyah di Panti Aisyiyah Pangklpinang, Rabu (24/11/2021) mengatakan, Baitul Arqom Paripurna Pemuda Muhammadiyah ini bakal diisi oleh pemateri nasional yang kompeten dibidangnya dan menduduki posisi strategis di Republik Indonesia terdiri dari beberapa guru besar, akademisi, Lembaga Negara (Ketua Komisi Yudisial) hingga anggota DPR RI seperti Prof. Dr. Abdul Mu’ti M.Ed, Prof. Zakiyuddin Baidhawy M.Ag, Assoc. Prof. Wawan Gunawan A.W M.Ag, Prof. Dr. Mukti Fajar Nur Dewata SH. M.hum, Muhammad Najih SH. M.hum Ph.D, Fadillah Sabri ST. M.Eng, Drs. Hajrianto Y. Thohari, Dr. Saleh Partaonan Daulay M.Ag, M.hum, M.A, Prof. Hilman Latief M.A, Ph.D, Sukidi Ph.D, dan Ghufron Mustaqim dengan peserta Pemuda Muhammadiyah se Indonesia.

Menurut Andika, sampai saat ini peserta yang sudah mendaftar ke panitia di Bangka Belitung ada ratusan orang dengan syarat sudah menyelesaikan pendidikan kader di tingkat dasar dan madya. (naf)

TerabasNews

Recent Posts

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

3 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

4 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

5 hours ago

Anggota DPRD Babel Yogi Maulana Gelar Kegiatan Reses di Desa Nyelanding, Terima Berbagai Aspirasi Masyarakat

TerabasNewa, BANGKA SELATAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dari…

16 hours ago

Nyiang Kubur Kembali Digelar, Warga Sungkap Bersihkan Makam Jelang Ruahan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Tradisi lokal Nyiang Kubur kembali dilaksanakan masyarakat Desa Sungkap, Kecamatan Simpang…

19 hours ago

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

20 hours ago