Tegas dan Rasional

Antusias Siswa-siswi SMA N 1 Air Gegas Untuk menjadi Prajurit TNI AD

0 8

TerabasNews – Air Gegas. (Penrem 045/Garuda Jaya) – Para Siswa-siswi SMA Negeri I Air Gegas nampak bersemangat mengikuti Sosialisasi Penerimaan calon prajurit TNI oleh Tim Kampanye personel Korem 045/Garuda Jaya dan Kodim 0413/Bangka.

Kampanye Kreatif dan werving sepanjang Tahun 2021 Korem 045/Garuda Jaya Kali ini di adakan di wilayah Kodim 0413/Bangka tepatnya di Balai Desa Air Gegas Kecamatan Air Gegas Kabupaten Bangka Selatan Rabu 27/01/2021.

Perwira Penghubung (Pabung) Bangka Selatan Letkol Inf Saldifa mewakili Dandim 0413/ Bangka dalam kegiatan tersebut menyambut baik atas semangat para siswa untuk datang dalam sosialisasi Penerimaan calon prajurit tersebut.

Sosialisasi dilaksanakan tetap berpedoman kepada protokol kesehatan (3M) guna memberi gambaran kepada para Siswa-siswi untuk menyiapkan diri bila berkeinginan menjadi prajurit TNI Angkatan Darat.

Pabung menegaskan bahwa dalam seleksi penerimaan Calon prajurit baik tingkat Calon Perwira, Bintara maupun Tamtama adalah gratis atau tidak di pungut biaya apapun.

Untuk meyakinkan para siswa dipertontonkan pemutaran Film Dokumenter kisah nyata tentang keluarga yang tidak mampu lolos menjadi anggota TNI AD dan saat ini sudah berdinas di Kodim 0413/Bangka.

Prajurit tersebut adalah putera daerah Babel dari Bangka Tengah bernama Prajurit Dua Sanu Saputra yang merupakan lulusan dari SMA 2 Koba melalui jalur beasiswa karena orang tua/bapaknya adalah seorang buruh harian lepas dan ibunya honorer di dinas kebersihan Bateng.

Sementara Sekcam Air Gegas Bp. Tanjaya yang hadir dalam acara tersebut memberikan apresiasi luar biasa kepada Korem 045/ Gaya atas penyelenggaraan sosialisasi yang di adakan untuk lebih mengetahui tentang prosedur dan tata cara generasi muda dalam pendaftaran menjadi calon prajurit TNI.

Kegiatan di lanjutkan dengan penyampaian materi oleh Kaajen Rem 045/Gaya Mayor Caj Siti Kodijdah Launiyi bersama timnya di lanjutkan tanya jawab.

Adapun materi yang disampaikan antara lain tata cara pendaftaran dan administrasi yang di siapkan serta mengenai kesehatan, jasmani dari test tingkat daerah hingga ke tingkat pusat. (R.H Penrem).

Leave A Reply

Your email address will not be published.