Herman Suhadi Ucapkan Terima Kasih Terhadap Pj Gubernur, Forkompimda dan Wartawan
TerabasNews, Pangkalpinang – Ketua DPRD Bangka Belitung periode 2019-2024, Herman Suhadi mengucapkan banyak terima kasih kepada gubernur beserta seluruh forkopimda.
Mudah-mudahan ini bisa menjadi motivasi kami kedepannya untuk bekerja lebih baik lagi, sekalipun kedepannya kami tidak di lembaga ini tapi sebagai masyarakat. Hal itu disampaikan Herman Suhadi usai menggelar Rapat Paripurna di Kantor DPRD Babel, Kamis, (19/9/2024).
“Kepada para wartawan, media massa, kami ucapkan terima kasih, selama ini sudah sering mengingatkan dan mengkritik kami, tapi itu bagian dari tugas kawan-kawan media sebagai kontrol dan pilar demokrasi,” ujar Herman Suhadi.
Sementara itu, Pj Gubernur Bangka Belitung, Sugito mengatakan selama ini kerjasama antara eksekutif dan legislatif sangat baik, karena itu kita memutuskan untuk memberikan apresiasi setinggi-tingginya dan ini bukan bukan permintaan dari siapa-siapa tapi bentuk kita kepedulian.
“Harapannya kerjasama yang sudah sangat baik dan harmonis selama ini, mudah-mudahan nanti juga kepada DPRD yang baru tetap berjalan terus kerjasama yang baik dan harmonis ini,” pungkasnya. (Serana)