Dukung Program Pemerintah Koramil 431-01/Jebus Laksanakan Vaksinasi dan Berikan Himbauan Prokes COVID-19
TerabasNews, Bangka Barat – Dukung program pemerintah Koramil 431-01/Jebus laksanakan vaksinasi dan berikan himbauan protokol kesehatan COVID-19 bertempat puskesmas Jebus Bangka Barat, Jumat 19/11.
Babinsa Koramil 431-01/Jebus, Serda Romsan mengatakan, hari ini pihaknya melaksanakan vaksinasi sekaligus mengajak warga agar datang ke puskesmas Jebus untuk divaksin.
“Ini merupakan suatu kegiatan TNI untuk mensukseskan program pemerintah pusat maupun daerah guna memutuskan mata rantai penyebaran COVID-19,” ujarnya.
Ia mengatakan, pihaknya juga selalu menghimbau kepada masyarakat akan pentingnya protokol kesehatan COVID-19 walaupun sudah di vaksin harus terus menjalankan protokol kesehatan.
Secara terpisah Danramil 431-01/Jebus, Kapten Czi Maharuddin mengatakan, Koramil terus mengajak masyarakat untuk tetap disiplin dalam penerapan protokol kesehatan COVID-19.
“Kita menganjurkan warga dengan cara menjalankan 5M yakni memakai masker mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menghindari kerumunan serta membatasi mobilitas,” katanya.
“Kita mengingatkan kepada babinsa, untuk selalu melaksanakan pendampingan dan pemantauan dalam setiap kegiatan vaksinasi dan untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi sehingga bila ada hal-hal menonjol, babinsa dan unsur terkait bisa segera memberikan tindakan dengan cepat,” Kata Danramil.
Daitin, salah satu warga mengatakan, dalam melaksanakan vaksin kita di monitor oleh TNI guna memberikan rasa aman saat divaksin.
“Kita berterima kasih karena sudah diberi himbauan agar selalu mematuhi dan menjalankan protokol kesehatan COVID-19 walaupun sudah di vaksin,” katanya. (hendra)