Categories: PT. TIMAH

Jelang Idul Fitri, PT Timah Bagikan Paket Sembako Bagi Masyarakat di Desa Belo Laut Bangka Barat

TerabasNews, BANGKA BARAT — Untuk membantu memenuhi kebutuhan pangan masyarakat kelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, PT Timah menyerahkan bantuan paket sembako kepada warga di Desa Belo Laut, Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat.

Bantuan paket sembako dari PT Timah disalurkan oleh Pemerintah Desa Belo Laut kepada para penerima manfaat pada Senin (24/3/2025).

Salah satu penerima manfaat paket sembako, Martini warga Desa Belo Laut mengarakan dirinya sangat senang medapatkan bantuan paket sembako

“Alhamdulillah, senang sekali diberi bantuan sembako, apalagi kondisi ekonomi seperti ini dan ini momennya pas mau lebaran, jadi betul betul sangat membantu,” katanya.

Senada, Widiawati begitu sumringah saat menerima paket sembako dari PT.Timah.

“Tidak menyangka akan mendapatkan bantuan sembakodari PT Timah. Ini sangat bermanfaat apalagi sebentar lagi Lebaran,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Belo Laut Ibnu mengatakan warganya sangat antuaias menerima paket sembako dari PT Timah.

“Waktu menyerahkan sembako warga sangat antusias menyambutnya, apalagi.kita ketahui lebaran sudah dekat, tentu membantu ekonomi warga kami,” ucapnya.

Ia mengapresiasi peran PT Timah yang kerap membantu masyarakat dalam berbagai peristiwa seperti hari besar keagamaan maupun bencana.

“Sebelumnya PT Timah juga menyalurkan pada saat bencana banjir baru baru ini. Terima kasih atas bantuan dan perhatian PT Timah selama ini. Semoga usaha PT Timah semakin maju dan lancar,” katanya. (*)

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

2 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

2 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

4 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

8 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

9 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

10 hours ago