Categories: PT. TIMAH

PT Timah Perkuat Pengembangan UMKM di Lingkar Tambang Lewat Pelatihan dan Dukungan Modal

TerabasNews, Pangkalpinang – Untuk mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat, PT Timah terus berperan aktif dalam pengembangan
Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di wilayah operasional perusahaan.

Melalui berbagai inisiatif, PT Timah berupaya membantu UMKM meningkatkan daya saing dan berkontribusi dalam menciptakan ekonomi yang lebih inklusif.

PT Timah melalui program Pendanaan Usaha Mikro Kecil (PUMK) mendorong UMKM untuk berkembang dan mandiri. Dengan bantuan modal diharapkan UMKM bisa meningkatkan produktivitas sehingga bisa menciptakan lapangan pekerjaan.

Selain mendukung permodalan, dalam beberapa bulan terakhir, PT Timah juga telah mengadakan serangkaian program pelatihan yang dirancang untuk memperkuat kapasitas pelaku UMKM.

Diharapkan, melalui peningkatan kompetensi ini, UMKM dapat lebih siap menghadapi tantangan di era ekonomi digital dan mampu memperluas pasar hingga ke tingkat nasional maupun internasional.

Departement Head Corporate Communication PT Timah Anggi Siahaan mengatakan program pengembangan UMKM ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan yang berkelanjutan.

“Dengan memberikan akses pada pelatihan dan bantuan modal, UMKM dapat berkembang menjadi pilar penting dalam pembangunan ekonomi nasional,” ujarnya.

Anggi menambahkan, PT Timah juga aktif mempromosikan produk-produk UMKM melalui pameran-pameran lokal dan nasional.

“Kami berharap lebih banyak UMKM yang naik kelas, yang mampu bersaing di tingkat global dan menciptakan dampak ekonomi yang signifikan,” harapnya.

Salah satu UMKM Mitra Binaan www.timah.com Timah, Kurnia Ningsih dengan merek produk KN. Way Tea mengatakan, dirinya sudah beberapa tahun ini menjadi mitra binaan PT Timah untuk mengembangkan usaha.

“Program PUMK PT Timah sangat membantu bagi kami para pelaku usaha, kita juga difasilitasi untuk memasarkan produk lewat bazar UKMK seperti ini, sehingga bisa menjadi sarana promosi juga,” ucapnya. (*)

Sumber : www.timah.com

TerabasNews

Recent Posts

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

18 mins ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

1 hour ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

2 hours ago

Anggota DPRD Babel Yogi Maulana Gelar Kegiatan Reses di Desa Nyelanding, Terima Berbagai Aspirasi Masyarakat

TerabasNewa, BANGKA SELATAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dari…

13 hours ago

Nyiang Kubur Kembali Digelar, Warga Sungkap Bersihkan Makam Jelang Ruahan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Tradisi lokal Nyiang Kubur kembali dilaksanakan masyarakat Desa Sungkap, Kecamatan Simpang…

16 hours ago

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

17 hours ago