Categories: Pangkalpinang

Bersama Kadis Pendidikan, Pj Wali Kota Tinjau Pelaksanaan Ujian Nasional di SD Negeri 20 Pangkalpinang

TerabasNews, PANGKALPINANG – Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan monitor pelaksanaan Ujian Nasional tingkat SD se-kota Pangkalpinang.

Kali ini Lusje yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kota Pangkalpinang sambangi SD Negeri 20 Kota Pangkalpinang, Rabu (15/5/2024).

“Ada delapan puluh dua peserta, siswa yang mengikuti ujian nasional ini dan ada satu peserta siswa yang sakit. Ada mekanisme tersendiri untuk yang sakit, seperti ujian susulan atau kalau dia tidak bisa ujian susulan ada petugas yang menemuinya untuk mengawasi dia ujian,” ujar Lusje.

Lusje harap semua siswa lulus agar bisa kejenjang selanjutnya yakni tingkat SMP. Menurutnya, siswa-siswi sudah belajar bahwa akan berhasil. Pada kesempatan tersebut, Lusje juga memeriksa sarana dan prasarana pendidikan di SD Negeri 20 Pangkalpinang.

“Saya juga mengecek kelayakan gedung dan sarana sekolah. Saya sampaikan ke Kepala Dinas Pendidikan bahwa asbes dari sisi kesehatan kurang baik, untuk tahun ini belum ada anggaran dan mudah-mudahan ada anggaran yang memungkinkan untuk prioritas TK, SD, dan SMP se-Kota Pangkalpinang,” tegas Lusje.

Lusje meneruskan, minat orang tua menyekolahkan anaknya di SD Negeri 20 ini lumayan banyak. Solusi yang diambil oleh dinas adalah pagi dan sore sekolahnya sementara.

“Apabila ada kebijakan pusat lain seperti apa kami akan menyesuaikan kebijakan pusat,” ujarnya.

TerabasNews

Recent Posts

DIDIT SRIGUSJAYA BERIKAN SEMANGAT SUKSES UNTUK RATUSAN SANTRI PONPES AL MUHAJIRIN

TerabasNews, KOBA, BANGKA TENGAH – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,…

1 hour ago

Reses di Bangka Tengah, Pahlivi – Mulyadi Janji Kawal Aspirasi Warga

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…

5 hours ago

Libatkan UMKM, Ayam Geprek Terserah Hadir di Reses Dua Anggota DPRD Babel

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…

6 hours ago

Dorong Wisata Pantai Lubuk Laut Ratusan Peserta Meriahkan Lomba Mancing Patin Anelkom

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…

6 hours ago

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

1 day ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

1 day ago