Categories: Bangka Tengah

3.526 KPM di Bangka Tengah terima bantuan pangan non tunai

TerabasNews, Koba – Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyalurkan bantuan pangan non tunai (BPNT) kepada 3.526 keluarga penerima manfaat (KPM).

“Setiap KPM mendapatkan uang tunai untuk membeli bahan pangan sebesar Rp600 ribu/tiga bulan,” kata Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman di Koba, Jumat (19/4).

Bupati menjelaskan, BPNT merupakan bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat yang kurang mampu secara ekonomi dan diberikan dalam bentuk uang.

“Saya berpesan kepada penerima, belanjakan uangnya sesuai peruntukan yaitu untuk membeli bahan kebutuhan pokok,” ujarnya.

Bupati mengatakan penyaluran BPNT dilakukan secara bertahap dan total yang diterima sebesar Rp2,4 juta/tahun dan dicairkan per tiga bulan sebesar Rp600 ribu.

“Setiap triwulan Rp600 ribu dan selama setahun menerima empat kali. Setiap bulan Rp200 ribu, namun dicairkan per tiga bulan Rp600 ribu,” ujarnya.

Kepala Dinas Sosial dan Pemerintah Desa Bangka Tengah Padlillah mengatakan, penyaluran BPNT dilakukan secara bertahap hingga Desember 2024.

“Ini penyaluran tahap dua dan akan kita tuntaskan hingga Desember 2024 di seluruh desa di Bangka Tengah,” ujarnya.

Padlillah meminta kepada KPM yang menerima uang tunai tersebut dapat dimanfaatkan untuk membeli kebutuhan dasar atau pokok.

“Sesuai peruntukannya adalah untuk membantu warga dalam memenuhi kebutuhan pokok atau kebutuhan dasar,” ujarnya.
Selain BPNT, Pemkab Bangka Tengah juga terus berupaya menyalurkan bantuan sosial lainnya sehingga perekonomian masyarakat dapat tumbuh dengan baik.

“Memang tidak hanya bantuan ini yang diberikan, tetapi ada pola-pola lain yang kita berikan supaya perekonomian masyarakat terus berjalan,” ujarnya. (**)

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

2 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

2 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

4 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

9 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

10 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

10 hours ago