TerabasNews, Pangkalpinang – Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza mengucapkan selamat memperingati Hari Kesadaran Nasional oleh Pemerintah Kita Pangkalpinang, dan mengharapkan Hari Kesadaran Nasional sebagai momentum bagi aparatur sipil negara (ASN) untuk meningkatkan disiplin sebagai abdi negara dan abdi masyarakat. Senin (19/2/24).
Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza menyampaikan anggota DPRD Kota Pangkalpinang adalah perwakilan dari masyarakat dan memiliki tanggung jawab kepada masyarakat, begitu juga hal nya sebagai ASN yang memiliki tanggung jawab kepada masyarakat.
“Masyarakat sudah menitipkan tanggung jawab kepada saya sebagai anggota DPRD Kota Pangkalpinang juga kepada ASN, untuk itu sudah sepantasnya bagi kita bisa berbuat sesuatu untuk masyarakat Kota Pangkalpinang,” ujarnya.
Ia mengharapkan juga, mari bersama sama untuk menyadari dan memikirkan apa pun yang dilakukan setiap harinya, merupakan bagian dari kesetiaan kepada negara dan masyarakat.
“Sadarilah, berubahlah sekecil apapun yang kita lakukan harus bermakna dan bermanfaat bagi negara dan masyarakat,” pungkasnya. (**)
TerabasNews, Pangkalpinang - Badan Anggaran DPRD Babel dan Pemprov Babel telah menyepakati Kebijakan Umum Anggaran…
TerabasNews, Pringsewu - Polsek Talang Padang, Polres Tanggamus berhasil mengungkap dua kasus tindak pidana perjudian…
TerabasNews, BELITUNG - Pasangan BERAMAL (Bersama Erzaldi Rosman dan Yuri Kemal) berencana untuk membentuk Tim…
TerabasNews - Direktorat Reserse Narkoba Polda Bangka Belitung berhasil mengamankan sebelas paket sedang sabu dari…
TerabasNews, Belitung, (18/11) – Ketua Komisi XII DPR RI, Bambang Patijaya, bersama rombongan melaksanakan kunjungan…
TerabasNews, Bangka Selatan- Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindunganmu Anak kabupaten Bangka Selatan Sumindar, menghimbau…