Categories: Bangka Tengah

Takziah ke Rumah Duka Korban Diterkam Buaya, Bupati Bangka Tengah Himbau Masyarakat Tetap Waspada

TerabasNews, Sungaiselan – Bupati Bangka Tengah (Bateng) Algafry Rahman bersama jajarannya kunjungi kediaman orang tua almarhumah Claudia Sintia Sella (7), warga Desa Sungaiselan Atas, Kecamatan Sungaiselan, Kabupaten Bangka Tengah, pada Senin (29/01/2024).

Diketahui Claudia seorang anak perempuan yang meninggal dunia akibat terkaman buaya saat bermain di pinggiran lokasi bekas tambang timah di kawasan Sungai Air Rabang, Parit 1, Desa Sungaiselan Atas, pada Minggu (28/01/2024) kemarin.

Kehadiran orang nomor satu di Bangka Tengah, Algafry Rahman didampingi Camat Sungaiselan beserta jajaran dari Pemkab Bangka Tengah menyampaikan belasungkawa yang mendalam dan menyampaikan tali kasih kepada orang tua korban.

“Hari ini kita bertakziah berkunjung ke rumah orang tua ananda Claudia untuk memberikan doa dan juga dukungan semangat kepada kedua orang tuanya. Kita juga turut berduka cita, kepada orang tua serta seluruh keluarga yang ditinggalkan untuk sabar dan ikhlas menerima ujian dari Allah SWT ini,” ucapnya.

Algafry menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati, bahkan dirinya juga telah menyampaikan kepada pihaknya di kecamatan untuk memasang rambu-rambu peringatan waspada buaya di wilayah-wilayah sungai besar yang merupakan habitat buaya.

“Mengingat saat ini memang masuk musim kawin buaya, yakni rentang waktu dari September hingga Februari, dan biasa memicu terjadi konflik buaya dengan manusia karena kalau masuk musim kawin, buaya akan lebih agresif. Untuk itulah kami menghimbau para masyarakat untuk berhati-hati, semoga kejadian seperti ini tidak terulang kembali,” harap Algafry.* Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah

TerabasNews

Recent Posts

Tambang Timah Ilegal Merajalela di Bangka Belitung, Ancam Ekosistem Satwa Endemik

TerabasNews, BANGKA BELITUNG -- Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terkenal sebagai produsen timah terbesar di Indonesia,…

2 hours ago

Pj Wali Kota Pangkalpinang dan Sekda Awali Safari Ramadhan 1446 Sholat Isya dan Tarawi di Masjid Kubah Timah

TerabasNews, Pangkalpinang - Penjabat Walikota Pangkalpinang Unu Ibnudin beserta Sekretaris Daerah (Sekda) Mie Go Mengawali…

2 hours ago

Kurangi Dampak Emisi Gas Rumah Kaca, Ini Upaya Yang Dilakukan PT Timah Tbk Bersama Forkopimda

TerabasNews, BANGKA -- Dalam rangka mendukung ketahanan energi dan upaya mengurangi emisi gas rumah kaca,…

8 hours ago

PLN Terapkan Kesetaraan Gender dan Inklusifitas di Lingkungan Kerja Berstandar Internasional

TerabasNews, Jakarta, 3 Maret 2025 – PT PLN (Persero) menerapkan kesetaraan gender dan inklusivitas di…

14 hours ago

Korlantas POLRI dan PT Jasa Raharja Lanjutkan Survei Jalur di Jawa Timur dan Jawa Tengah, Singgahi Pertigaan Mengkreng di Kediri dan Solo

TerabasNews, Jakarta, 2 Maret 2025 – Korlantas POLRI bersama PT Jasa Raharja melanjutkankegiatan survei jalur…

14 hours ago

Tingkatkan Kesejahteraan Nelayan, PT Timah Serahkan Mesin Tempel untuk Kelompok Nelayan di Dusun Tanah Merah

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan nelayan di wilayah operasional perusahaan, PT…

1 day ago