Categories: Pemprov Babel

Jelang Nataru 2024. Disperindag Provinsi Babel, Mengikuti Rangakian Pengecekan Pos Pengamanan dan Gereja.

TerabasNews, Pangkalpinang-Untuk menciptakan kemananan dan ketertiban di masyarakat jelang natal 2023 dan malam tahun baru (Nataru) 2024. Dinas Peridustrian dan Perdagangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengikuti rangkaian kegiatan peninjuan terhadap beberapa pos pengamanan, pos layanan dan pos terpadu serta gereja di Pangkalpinang, oleh Forkopimda Babel.

Peninjuan beberapa pos dan gereja oleh dua tim dari Forkopimda Provinsi Kepulauan Babel tersebut di inisiasi oleh Polisi Daerah (Polda) Kepulauan Babel, dengan melibatkan unsur Forkopimda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Unsur Forkopimda Babel diantaranya Kapolda dan Wakapolda Babel, Pj. Gubernur Kepulauan Babel, Ketua DPRD Babel, Danrem 045/Garuda Jaya Babel, Kepala Kejaksaan Tinggi Babel, Dan Lanal Babel, Dan Lanud Babel, Kepala Basarnas Babel, BPBD Babel, Kepala Dinas Kesehatan Babel, Kepala Disperindag Babel dan Kepala Pengadilan Tinggi Agama Babel, serta unsur Forkopimda Provinsi Babel lainya.

Peninjuan atau pengecekan pos-pos pengamanan, pos layanan dan pos terpadu serta tempat peribadatan yaitu gereja dilakukan di beberapa titik, dengan di bagi dua tim. Tim satu melakukan peninjuan di seputar pos layanan selidung dan Gereja GPIB Maranatha Pangkalpinang, oleh Kapolda Babel, Pj. Gubernur Babel dan Forkopimda Babel lainya.

Sedangkan tim dua, yang di ketuai oleh Wakapolda Babel, Danlanud dan Disperindag Provinsi Babel melakukan pengecekan beberapa pos, salah satunya pos Pam Pantai Pasir Padi Pangkalpinang dan BTC Pangkalpinang.

Usai melakukan peninjuan, Sekertaris Dinas (Sekdis), Dinas Peridustrian dan Perdagangan Provinsi Babel Deki Susanto menuturkan, bahwa kegiatan pengecekan atau peninjauan dalam upaya untuk melakukan peninjauan Lapangan terkait Natal 2023 dan tahun baru 2024 memastikan kelancaran dan keamanan situsasi dilapangan, salah satunya adalah termasuk rangkaian dari memastikan keamanan, kecukupan stok bahan pokok dilapangan

“Kapolda dan Forkompida melakukan peninjauan Lapangan untuk memastikan kelancaran dan keamanan situsasi dilapangan
Salah satunya adalah termasuk rangkaian dari memastikan keamanan, kecukupan stok bahan pokok dilapangan sehingga situasi secara keseluruhan aman dan terkendali,” ujar Sekdis, (31/12).

Dimana tujuan utamanya adalah, untuk menciptakan kemananan dan ketertiban di masyarakat jelang natal 2023 dan malam tahun baru 2024.

Titik kumpul dimualinya acara tersebut di Mapolda Kepulauan Babel pada pukul 18.30 dan usai melakukan peninjuan Pos Pam, Pos Yan dan Pos Terpadu serta gereja, seluru unsur Forkopimda Provinsi Babel dan unsur serkait lainya berkumpul di alun alun Lapangan Merdeka Pangkalpinang. (Humas Disperindag Babel)

TerabasNews

Recent Posts

Lewat Kolaborasi Inklusif, PLN Pacu Inovasi Hidrogen untuk Lautan Bebas Emisi

TerabasNews, Jakarta, 20 April 2025 - PT PLN (Persero) menandatangani kerja sama strategis dengan Kementerian…

7 hours ago

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

1 day ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

2 days ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

2 days ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

2 days ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

2 days ago