Categories: Daerah

Danrem 045/Gaya Tabur Benih Ikan dan Panen Sayur di Makodim 0413/Bangka

TerabasNews, Pangkalpinang – Danrem 045/Garuda Jaya Brigjen TNI A. Dedy Prasetyo, S.I.P. Melaksanakan Penaburan Benih Ikan dan Panen Sayuran Hidroponik serta penanaman pohon di Makodim 0413/Bangka Senin 17/07/2023.

Kegiatan tersebut dalam rangka Kunjungan kerja secara resmi Ke Makodim 0413/Bangka yang di dampingi oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 045 PD II/Swj Ny. Maria Natalia Dedy Prasetyo.

Selain tabur benih ikan, panen sayuran hidroponik dan penanaman pohon durian, dalam kunjungan kerja ini Danrem menerima paparan satuan dari Dandim 0413/Bangka Letkol Arm Fitstya Andrean Gitrias, S.H.M.M.

Acara lainnya Pemberian bingkisan sembako oleh Danrem kepada masyarakat serta memberikan pengarahan kepada prajurit dan PNS Kodim 0413/Bangka di gedung Serbaguna Makodim.

Dalam pengarahannya Danrem menekankan kepada prajurit dan PNS agar menjaga keamanan diri dan keluarga dimanapun berada, jika dalam berkendara agar melengkapi administrasi dan berhati hati guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Danrem juga menekankan kepada prajurit dan PNS agar menjauhi narkoba dan jangan sampai ada yang terlibat karena narkoba adalah musuh dunia.

Selanjutnya menjaga pola hidup sehat dengan menjaga pola makan, pola olaraga dan pola istrahat. Selain itu Personel agar meningkatkan disiplin dan stop pelanggaran.

Brigjen A. Dedy Prasetyo memerintahkan kepada prajurit dan PNS agar megang teguh netralitas TNI, untuk tidak terlibat politik praktis pada pemilu 2024.

Pimpinan TNI AD Babel ini jaga menghimbau kepada prajurit dan PNS agar menjaga keharmonisan keluarga dan di perintahkan tidak ada KDRT dalam rumah tangga.

Turut hadir dalam kunker tersebut Kasiintel Kasrem Kolonel Inf Seprianizar, S.Sos. Kasiren Kol Czi Djoko Rahmanto, Kepala Basarnas Babel I Made Oka Artawa, dan Walikota Pangkalpinang diwakili
Asisten Pemerintahan dan Kesra Akhmad Subekti.

Selain itu Kapolresta Pangkalpinang Kombes Pol Gatot Yulianto, SIK, MHP, Kajari Kota Pangkalpinang Saiful Bahri Siregar SH, MH, Ketua Hipakad Ucok Hutaheber, Ketua PPAD Mayor Inf Purn Suyono, Ketua FKUB Kota Pangkalpinang Drs. H. Kholil Mahfud, Pembina Umat Konghucu Suryanto Tjandra, SH, Pembina Umat Katolik Lucia Lastari, Pembina Umat Hindu I Made Suarja dan Pembina Umat Kristen St. Rurinaidi Saragih, ST.

(R.H. Penrem 045/Gaya).

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

20 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

20 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

22 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

1 day ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

1 day ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

1 day ago