Categories: Pangkalpinang

Wali Kota dan ratusan altlet Pangkalpinang bahas Porprov 2023,

TerabasNews, Pangkalpinang – Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) bersama ratusan atlet dan pelatih cabang olahraga berkumpul di Ruang OR Kantor Wali Kota Pangkalpinang dalam rangka membahas pekan olahraga provinsi (Porprov) 2023, Selasa (21/3).

Wakil Ketua I KONI Pangkalpinang, Helyuda menyampaikan Porprov 2023 yang akan berlangsung di Kabupaten Bangka Barat diikuti 20 cabang olahraga. Terdiri dari 220 orang atlet putra dan 200 orang atlet putri yang didampingi 63 orang pelatih.

Terkait hal itu, pihaknya menargetkan Pangkalpinang dapat juara umum pada ajang olahraga antar kabupaten tersebut. Bahkan cabang olahraga sudah melaksanakan seleksi dan latihan yang kontinyu walau pun dalam kondisi Covid-19 waktu lalu.

Dia mengatakan, atlet-atlet Kota Pangkalpinang sampai hari ini terus berjuang dan semangat tidak pernah kendor.

“Selain silaturahmi dengan pak wali kota, kami juga ingin menyampaikan usulan bonus atlet dan pelatih dari KONI ke pemkot. Bonus ini menjadi energi dan harapan bagi atlet,” kata Helyuda.

Menanggapi itu, Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil (Molen) menyetujui adanya bonus kepada atlet peraih medali emas, perak dan perunggu. Namun menurut dia sebelum itu harus melihat keuangan pemerintah kota, baik target realistis dan anggaran realistis sehingga tepat dilakukan.

“Kalau keuangan kita ada, saya setuju. Makanya selesai dari sini Dispora dan KONI tolong dirapatkan jumlahnya, karena ini sebagai pemicu agar Pangkalpinang juara umum,” kata Molen.

Molen menginginkan agar Pangkalpinang meraih juara umum dengan sportivitas. Menurut dia, hal terpenting dalam olahraga adalah sportivitas yang tinggi. Dia menekankan itu sebagai kunci utama dan mental semangat dalam menghadapi Porprov nanti.

“Yang buat bangga itu sportif, menang dengan cara jujur. Bawa nama baik Pangkalpinang. Saya ingin kita beda dari yang lain. Tunjuk kan kita sebagai ibu kota provinsi berbeda diantara yang lain,” kata Molen.

TerabasNews

Recent Posts

DIDIT SRIGUSJAYA BERIKAN SEMANGAT SUKSES UNTUK RATUSAN SANTRI PONPES AL MUHAJIRIN

TerabasNews, KOBA, BANGKA TENGAH – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,…

15 mins ago

Reses di Bangka Tengah, Pahlivi – Mulyadi Janji Kawal Aspirasi Warga

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…

4 hours ago

Libatkan UMKM, Ayam Geprek Terserah Hadir di Reses Dua Anggota DPRD Babel

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…

6 hours ago

Dorong Wisata Pantai Lubuk Laut Ratusan Peserta Meriahkan Lomba Mancing Patin Anelkom

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…

6 hours ago

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

1 day ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

1 day ago