Categories: Ekonomi

Basarnas Babel Kagum, Faba PLN Membuktikan Bisa Menaikan pH Air dan Sangat Efektif Netralisasi Sifat Asam.

TerabasNews, PT PLN (Persero) terus mendorong pemanfaatan material Fly Ash dan Bottom Ash (FABA) atau limbah padat yang dihasilkan dari proses pembakaran batubara pada pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) menjadi penetralisir air bekas tambang yang dapat digunakan berbagai keperluan.

Pangkalpinang – Jumat (23/02) berlokasi di Kolong Spritus Komplek Perkantoran Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Badan SAR Nasional (Basarnas) dengan PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Bangka Belitung melaksanakan kegiatan bersama dalam rangka Hari Ulang Tahun Basarnas ke-51 (HUT ke-51), kegiatan ini langsung dipimpin oleh Kepala Basarnas Pangkalpinang Bapak I Made Oka Astawa, S.H., M.Si. dan Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Mikron Antariksa, A.Ks., M.Si.

Eksploitasi bijih timah secara legal maupun ilegal menyebabkan perubahan bentang alam di Pulau Bangka. Banyak hutan dan perkebunan menjadi terbuka. Bahkan, lubang-lubang bekas galian yang kemudian berisi air kolam, yang disebut “kolong” muncul akibat tidak direklamasi.

PLN UIW Babel peduli terkait kondisi kolong di Bangka Belitung yang saat ini di sejumlah daerah yang pernah atau masih ada penambangan timah , kolong-kolong ini menjadi sumber air baku warga sekitar seperti untuk mencuci, mandi, bahkan sebagai air minum ketika musim kemarau tiba.

Kepala Basarnas Pangkalpinang Bapak I Made Oka Astawa menyebutkan bahwa kegiatan rangkaian acara HUT Basarnas ke-51 di Provinsi Bangka Belitung dengan melakukan pelepasan liar 2000 ekor ikan endemik Bangka.

“Kolong yang sebelumnya tidak bisa untuk digunakan dalam pemanfaatan, perawatan dan pemeliharaan ikan dengan pH asam yang rendah, namun hari ini dengan bantuan FABA dari PLN UIW Babel, air nya berubah menjadi lebih baik sehingga ikan endemik Bangka yang dilepasliarkan hari ini bisa hidup”, ungkap Made Oka.

Ajrun Karim selaku General Manager PLN Babel mengatakan kendala ph air hasil pengukuran hanya 4,5 sedangkan untuk ikan bisa berkembang hidup pH minimal 6-7. Setelah ditaburi FABA dari PLTU Air Anyir, pH air kolong Spritus naik menjadi 7. Dengan uji coba ini FABA terbukti menjadi salah satu alternatif solusi netralisasi kadar asam air di kolong.

“Melalui serangkaian pengujian FABA yang ditabur di kolong Spritus hari ini membuktikan bahwa manfaat FABA luar biasa sehingga mampu menaikan pH air. FABA ini mampu membuktikan menjadi salah satu alternatif solusi netralisasi kadar asam air di bekas lahan tambang”, jelas Ajrun.

Perlu diketahui bahwa PLN UIW Babel sangat peduli terhadap lingkungan di Provinsi Bangka Belitung terutamanya lingkungan, menjadikan pupuk, meningkatkan pH air, memberdayakan dan meningkatkan perekonomian masyarakat dengan memberikan FABA secara gratis yang bisa diambil di kompleks PLTU Air Anyir.

TerabasNews

Recent Posts

Dukung Ketahanan Energi Belitung, PLN dan Pemkab Lakukan Survei Bersama untuk Pembangunan PLTMG 21 MW

TerabasNews, Belitung, 17 April 2025– PT PLN (Persero) bersama Pemerintah Kabupaten Belitung melakukan survei bersama…

15 hours ago

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

2 days ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

2 days ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

2 days ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

2 days ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

2 days ago