Categories: Bangka Tengah

Rayakan Maulid Nabi 2022 bersama Masyarakat Kelurahan Koba, Algafry Doakan Hal Ini

TerabasNews, KOBA – Bupati Bangka Tengah (Bateng), Algafry Rahman, memperingati Maulid Nabi 1444 Hijriah bersama masyarakat Kelurahan Koba dengan melakukan kegiatan keagamaan tradisi melayu Bangka, yakni Nganggung serta mendengarkan ceramah di Masjid An-Nur, Jumat (07/10/2022) malam.

Algafry dalam sambutannya mengatakan, memperingati Maulid Nabi merupakan salah satu bentuk kecintaan umat islam kepada Rasulullah SAW. Tidak hanya sekedar memperingati, namun sebagai umat muslim, peringatan Maulid Nabi ini menjadi motivasi untuk meneladani akhlak Rasulullah SAW sebagai petunjuk atau wahyu menuju ke jalan Allah SWT.

“Memperingati Maulid Nabi ini, menandakan kita senantiasa untuk meneladani dan mencintai Rasulullah SAW yang telah diberikan wahyu oleh Allah sebagai pembawa rahmat menuju ke jalan yang benar bagi umat muslim,” ucap Algafry.

Pada momen perayaan Maulid Nabi tersebut, Algafry juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada warga setempat karena terus menjaga dan melestarikan tradisi adat Nganggung dengan diiringi mendengarkan ceramah.

Ia berharap, momen ini dapat meningkatkan iman dan kecintaan kepada Rasullah SAW beserta memperkuat silaturahmi Pemerintah Bateng dengan masyarakat Koba.

“Alhamdulillah, terima kasih kepada pengurus masjid An-Nur telah mengundang kami Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah untuk dapt menghadiri undangan peringatan Maulid Nabi ini. Semoga di momen ini kita semua dapat mempertebal iman dan kecintaan kita kepada Rasullah SAW dan menjadi umat muslim yang taat untuk menuju ke jalan Allah,” harap Algafry.

Menutup sambutannya, Bang Ayi sapaan akrabnya berdoa agar semuanya selalu diberikan kesehatan dan selalu dalam lindungan Allah SWT.

Tampak hadir dalam acara tersebut, yakni Anggota DPRD Kabupaten Bateng dari fraksi PPP, Sekretaris Camat Koba, para Tokoh Agama dan para Tokoh Masyarakat beserta masyarakat setempat.

Penulis: Hardian

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

13 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

13 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

15 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

19 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

20 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

21 hours ago