Categories: Pangkalpinang

Pemkot Pangkalpinang hadirkan destinasi wisata baru

TerabasNews, Pangkalpinang – Pemerintah Kota Pangkalpinang akan menghadirkan destinasi wisata baru dengan memanfaatkan potensi dan kekayaan alam kawasan hutan bakau dan tugu ketam remangok di Kecamaran Gabek.

Hal ini diungkapkan Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil saat menghadiri kegiatan Remangok Maknyus ‘Makan dan Nyantai Beribu Senyuman’ edukasi tata cara memasak dan makan makanan bakau di Tugu Ketem Remangok Kecamatan Gabek Kota Pangkalpinang, Kamis (15/9).

Menurutnya kawasan bakau yang memiliki beragam potensi kekayaan alam ini harusnya dapat dimanfaatkan dan dipopulerkan menjadi sebuah kawasan yang mampu menghadirkan titik ekonomi baru di kota berjargon Beribu Senyuman.

“Ada berbagai macam seafood kepiting remangok, hingga kepah yang jadi andalan di sini. Nantinya kita hadirkan wisata bakau dan resto makanan bakau,” kata Molen.

“Semua yang datang ke sini (Kota Pangkalpinang) belum lengkap rasanya jika tidak ke sini. Ini akan jadi titik ekonomi yang baru,” katanya menambahkan.

Kata Molen, pemanfaatan lokasi tersebut direncanakan akan berjalan mulai bulan Oktober mendatang. Saat ini, pihaknya sedang Aberupaya melakukan pemugaran agar kawasan tersebut dapat semakin menarik, sehingga mampu mengundang perhatian masyarakat untuk berkunjung.

Bahkan dirinya berencana akan menghadirkan pertunjukan-pertunjukan menarik di setiap pekan.

“Kita adakan live musik setiap minggunya. Kalau bisa ada perahu juga, kita pengen ada wisata bakau,” ujarnya.

TerabasNews

Recent Posts

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

12 hours ago

Prof. Albertus Wahyurudhanto Soroti Distorsi Pilkada Langsung akibat Biaya Politik Tinggi

TerabasNews, Jakarta — Guru Besar Ilmu Pemerintahan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Prof. Dr. Albertus…

17 hours ago

UBB Resmi Lantik Dosen, Pejabat Akademik, dan PPPK Paruh Waktu Tahun 2026

TerabasNews, Bangka - Universitas Bangka Belitung (UBB) mengawali tahun 2026 dengan melantik dosen, pejabat akademik,…

1 day ago

Kepala Dispubadpora Bangka Tengah Resmi Dijabat Zulpan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Zulpan resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga…

1 day ago

Lantik 105 PNS, Enam Pejabat Eselon II Resmi Duduki Kepala Dinas

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melaksanakan pengangkatan dan pemberhentian Pegawai Negeri Sipil…

1 day ago

Peringati Isra Mi’raj, Kapolres Bangka Selatan<br>Ajak Anggota Tingkatkan Iman

TerabasNews, Bangka Selatan - Polres Bangka Selatan mengelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447…

1 day ago