Peduli Masyarakat Pesisir, Satpolairud Polres Basel Bersama Tim Baher Salurkan 600 Paket Sembako
TerabasNews, Bangka Selatan – Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polres Bangka Selatan bersama Tim Bangka Selatan Hame-hame Bergerak (Baher) dan mitra PT Timah Tbk menyalurkan bantuan paket sembako kepada masyarakat pesisir pantai yang ada di Kecamatan Toboali, Sabtu (13/8/2022).
Sebanyak 600 paket sembako diserahkan oleh kepada masyarakat yang membutuhkan seperti kaum duafa, lanjut usia dan anak yatim. Penyerahan bantuan paket sembako diserahkan langsung oleh Kasat Polairud Polres Bangka Selatan Iptu Rio Pranata Tarigan.
“Melalui program Polairud Peduli Warga Pesisir, kami bersama tim Baher dan juga Mitra PT Timah melakukan kegiatan bakti sosial dengan menyalurkan bantuan paket sembako kepada kaum duafa, lanjut usia dan anak yatim di wilayah pesisir Toboali,” kata Iptu Rio Pranata Tarigan seizin Kapolres AKBP Joko Isnawan.
Ia mengatakan, bantuan paket sembako diberikan kepada masyarakat pesisir di tiga titik yakni Kampung Padang, Sukadamai, Tanjung Ketapang.
“Paket sembako yang disalurkan terdiri dari 1 karung beras 5 Kg dan bahan pokok lainnya. Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat dan meringankan sedikit beban ekonomi penerimanya,” harapnya.
Sementara itu, Sekretaris Tim Baher Rofiko membenarkan adanya kegiatan bersama penyaluran 600 paket sembako kepada masyarakat pesisir di Kecamatan Toboali khususnya kaum duafa, lansia dan anak yatim.
Lebih rinci Ia menyebutkan, bantuan paket sembako diserahkan ke beberapa titik yakni di Sukadamai sebanyak 81 paket, Bagger 9 paket, Kampung Nelayan 34 paket dan Kampung Padang 120 paket.
“Untuk di Tanjung Ketapang 100 paket, Air Aceng, Kampung Baru dan Kampung Lalang Tunu 135, Desa Rias 40, Bukit 39, Rawa bangun 20, Kampung Seberang 10 dan Kelurahan Teladan 12 paket,” jelasnya. (rus)