Tegas dan Rasional

Kelurahan Berok Kembangkan Beberapa Program Kemasyarakatan

0 66

TerabasNews, BANGKA TENGAH – Untuk meningkatkan ekonomi dan kreativitas warga masyarakat Berok, Pemerintah Kelurahan Berok, Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka Tengah, terus mengembangkan program kemasyarakatan.

“Selain program bank sampah, kami juga mempunyai beberapa program kemasyarakatan, seperti ekonomi produktif, pemberdayaan masyarakat dan hidroponik serta program ramah anak,” ujar Lurah Berok Teguh Prabowo, Jum’at (22/7).

Untuk program ramah anak, lanjut Teguh, pihak Kelurahan Berok akan menjadikan salah satu komplek perumahan sebagai lokasi ramah anak.

“Lokasi tidak jauh dari kantor Lurah, dan di lokasi itu akan kita jadikan sebagai lokasi ramah anak dan ramah lingkungan,” tuturnya.

Lebih lanjut dikatakan Teguh, lalu program lainnya yang akan dikembangkan oleh Kelurahan Berok, yaitu, program ekonomi produktif serbu jahe.

“Untuk mengembangkannya kita juga sudah berkoordinasi dengan pihak Disperindag, untuk mendaftarkan produk itu,” terangnya.

Masih kata Teguh, kemudian program lainya yaitu, program hidroponik yang bekerjasama dengan PKK dan Posyandu.

“Kami bekerjasama dengan PKK dan Posyandu ini, agar mensosialisasikan pentingnya mengkonsumsi sayur – sayuran, terutama anak-anak dan ibu hamil, hal ini untuk mencegah terjadinya stunting, selain itu juga dengan hidroponik dapat meningkatkan ekonomi masyarakat,” pungkas Teguh. (Haryan)

Leave A Reply

Your email address will not be published.