Categories: Bangka Tengah

Muskablub ISSI Digelar, Pemkab Bangka Tengah Harapkan Kepengurusan yang Solid

TerabasNews, KOBA – Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) hadir di tengah Musyawarah Kabupaten Luar Biasa (Muskablub) Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Bateng yang diselenggarakan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Bateng, Rabu (29/06/2022).
Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Wahyu Nurrakhman yang hadir mewakili Bupati Bateng berharap Ketua ISSI Bateng yang terpilih dapat berkonsentrasi serta berkomitmen menjaga stabilitas dan kontinuitas dalam ISSI Bateng.
“Siapapun nanti yang terpilih menjadi Ketua ISSI Bangka Tengah, diharapkan bisa berkonsentrasi dan berkomitmen mengembangkan ISSI selaku organisasi olahraga sport sepeda menjadi lebih maju,” harap Wahyu.
Ia juga menyarankan harus adanya pembinaan dan pembenahan internal dalam kepengurusan ISSI Bateng untuk menciptakan stabilitas dan kesolidan.
“Lakukan pembinaan internal dan selaraskan tujuan. Dengan pembinaan yang solid dan berkelanjutan akan menciptakan ISSI sebagai induk yang solid dan cabang olahraga sport sepeda ini akan menjadi kebanggaan Bangka Tengah dan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,” ujarnya optimis.
Sementara itu Sekretaris Jenderal KONI Bateng, Prasodjo dalam sambutannya mengapresiasi pelaksanaan Muskablub ini. Selain itu, Prasodjo juga menegaskan pentingnya legalitas suatu organisasi serta kepengurusannya.
“Jadi diharapkan kepengurusan juga harus diasah dengan baik dikarenakan atlet dan organisasi harus sama-sama berjalan dengan sebaik-baiknya,” kata Prasodjo.
“Saya juga berharap dengan adanya kepengurusan baru ini, program-program ISSI Bangka Tengah kedepannya bisa terlaksanakan dengan baik, khususnya yang sudah ada di depan mata, yaitu Porprov 2023,” sambungnya.
Hadir dalam musyawarah ini yakni para perwakilan Forkopimda Bateng, Sekretaris Disbudparpora Bateng, Ketua Umum ISSI Babel, Ketua Umum PMI Babel, Ketua PWI, Ketua KNPI, Ketua AMPI, pengurus ISSI Bateng, dan komunitas sepeda Bateng.*

Penulis: Deanty Nursyahfitri

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

16 mins ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

17 mins ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

2 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

7 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

8 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

8 hours ago