TerabasNews, KOBA – Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman ikut serta dalam peletakan batu pertama pembangunan gedung Satpas Prototype dan gedung Rusunawa yang digelar oleh Kepolisian Resort (Polres) Bangka Tengah, Jumat (24/06/2022).
Pemerintah Daerah menghibahkan tanah yang tepat berada di sebelah Pengadilan Negeri (PN) Bangka Tengah, masing-masing seluas kurang lebih 927,14 m² untuk pembangunan Satpas Prototype yang terdiri dari 2 lantai. Kedepannya gedung ini akan dilengkapi area ujian praktek SIM dengan luas 1020 m², lalu untuk pembangunan gedung Rusunawa kurang lebih 1383 m² sebanyak 3 lantai.
Pada acara peletakan batu pertama tersebut, Kapolres Bangka Tengah menuturkan pembangunan gedung Satpas Prototype merupakan bentuk peningkatan penyelenggaraan administrasi pembuatan SIM yang bertujuan memberikan kemudahan untuk masyarakat mengurus SIM dengan pelayanan berbasis IT.
Sedangkan pembangunan gedung Rusunawa menurutnya, guna meningkatkan kinerja Polri khususnya personil di Bangka Tengah.
Pembangunan kedua gedung ini tidak lepas dari keterlibatan banyak pihak terutama pihak Pemerintah Daerah Bangka Tengah yang telah menghibahkan lahan hampir seluas 2 hektar tahun lalu dan ATR/BPN Bateng yang sigap dalam pelayanan percepatan sertifikasi tanah menjadi milik Polri.
Pembangunan kedua gedung ini nantinya diharapkan mampu mendukung kinerja Polri Bangka Tengah dalam melayani masyarakat serta mewujudkan Polri yang presisi, prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan.
Turut mendampingi yakni Kapolda Babel,Wakapolda,Irwasda Polda Babel, Pejabat Utama Polda Babel, Bupati Bangka Tengah, Kajari Bateng, Dandim 0413 Bangka Garuda Jaya, Kepala Pengadilan Negeri Bateng, Kepala ATR/BPN Bateng, pihak konsultan dan konstruksi.
Penulis: Karina Ningsih
TerabasNews, Jakarta - Bank Sumsel Babel kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih penghargaan "Trusted Company"…
Oleh : Nabilah Adelia DevaniaFakultas Hukum, Universitas Bangka Belitung (Mahasiswi) TerabasNews - Kesehatan dan keselamatan…
TerabasNews, SUNGAISELAN – Untuk memperingati HUT Ke-79 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2024,…
TerabasNews - Polda Bangka Belitung menyampaikan secara umum pelaksanaan pentahapan pemungutan suara Pilkada Serentak 2024…
TerabasNews, BANGNA TENGAH - Sejumlah atlet pelajar dan pelatih yang berlaga dalam Pekan Olahraga Pelajar…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Memperingati Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI ke-79, Persatuan Guru…