Categories: Bangka Tengah

Wisuda MAN IC Bangka Tengah Fastener Generation, Algafry Ingatkan Poin Ini

TerabasNews, Simpang Katis – “Pelajari dan pahamilah Al-Qur’an sebagai pedoman adik-adik menjalani menjalani tantangan di kehidupan yang akan datang,” demikian pesan yang disampaikan Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman pada Pengukuhan Wisuda Tahfidz Al-Qur’an kelas XII (Angkatan V / Generasi Pengikat ) bertempat di Gedung Pusat Terpadu Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia Bangka Tengah, Kamis (12/05/2022).

Orang Nomor Satu di Bangka Tengah ini tertarik dengan istilah penyebutan untuk wisuda/wisudawati yakni ” Fastener Generation “.

Berbicara mengenai generasi, dikatakannya mengingatkan pada sebuah surah dalam Al-Qur’an (QS. Faathir: 32) tentang terbaginya umat Islam dalam tiga golongan dalam menyikap Al-Qur’an. Pertama golongan zhalimu linafsih (menzalimi diri sendiri), kedua yakni golongan muqtashid (pertengahan) dan ketiga adalah sabiqun bil-khair (cepat kebaikan).

“Ini sebuah gambaran dan menjadi sebuah tantangan untuk kedepan adik-adik sebagai generasi penerus bangsa,” ingat Algafry.

Sambungnya, golongan yang pertama mereka yang disebut Al-Qur’an dalam hidupnya seperti meninggal shalat, ajaran ajaran-ajaran Allah, mereka menganiaya diri sendiri. Lalu golongan kedua golongan muqtashid , mencampuradukkan antara ibadah dan maksiat, hak dan batil. Terakhir golongan sabiqun bil-khair adalah yang cepat mengamalkan Al-Qur’an begitu mereka baca dan pahami sebagaimana dicontohkan Nabi Muhammad SAW dan para sahabat.

“Saya yakin di sini lahir golongan yang ketiga, yang berpegang teguh pada dua hal yaitu Al-Qur’an dan sunah”, ucap Algafry.

Tak lupa, Ia mengucapkan selamat kepada wisuda/wisudawati yang dikukuhkan seraya menitipkan beberapa pesan kepada mereka yang akan menjadi alumni MAN IC Bangka Tengah Angkatan V yang menghadirkan 82 orang.

“Selamat dan sukses buat adik-adik kedepan ya. Penting untuk belajar dan terus mengembangkan pengetahuan serta Al-Qur’an sebagai bekal dan pedoman hidup dalam menghadapi tantangan kedepan,” ujar Algafry.

Ia juga berpesan, untuk memilih jurusan yang memang disukai dan disenangi, tidak ikut-ikutan saat menempuh pendidikan selanjutnya.

“Jika kita suka dan menjalani sesuatu maka Ia akan mengalir dengan sendirinya. Semoga Allah SWT memudahkan jalan adik-adik. Jangan lupa untuk meminta doa kepada kedua orang tua terutama Ibu kita,” tutup Algafry.

Turut dihadiri oleh Perwakilan Kanwil Kemenag Provinsi Kepulauan Babel, Kepala Kantor Wilayah Kemenag Bangka Tengah, Perwakilan Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Perwakilan Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, pimpinan MAN IC Bateng, Perwakilan UBB Babel, Perwakilan UNMUH Babel, Perwakilan IAIN Syekh Abdurrahman Siddiq Babel, Kapolsek Bangka Tengah, Camat Simpang Katis, Perwakilan RSU Pratama Namang, ustadz/ustadzah, dan para pengasuh MAN IC Bateng, wisuda/wisudawati MAN IC Bateng serta orang tua wisuda/wisudawati.* Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah

Penulis: Karina Ningsih

TerabasNews

Recent Posts

Reses di Bangka Tengah, Pahlivi – Mulyadi Janji Kawal Aspirasi Warga

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dua anggota DPRD Provinsi Bangka Belitung, Pahlivi Syahrun dan Mulyadi, menggelar…

4 hours ago

Libatkan UMKM, Ayam Geprek Terserah Hadir di Reses Dua Anggota DPRD Babel

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) kuliner Ayam Geprek Terserah,…

5 hours ago

Dorong Wisata Pantai Lubuk Laut Ratusan Peserta Meriahkan Lomba Mancing Patin Anelkom

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Ratusan peserta mancing dari berbagai wilayah memeriahkan lomba mancing Patin Mania…

5 hours ago

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

1 day ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

1 day ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

1 day ago