Subuh Bersama Syekh Hussein Jaber, Wabup Bateng: Semoga Kita Menjadi Orang yang Luar Biasa
TerabasNews, Pangkalan Baru – Wakil Bupati Bangka Tengah (Bateng), Herry Erfian hadir pada pelaksanaan salat Subuh bersama dan tausiyah oleh Syekh Hussein Jaber yang diselenggarakan di Masjid Ar-Rahman, Kelurahan Dul, Kecamatan Pangkalan Baru, pada Minggu (10/04/2022).
Di kesempatan ini Erfian mengajak masyarakat untuk bersyukur karena bisa bersilaturahmi di Masjid Ar-Rahman Dul, terlebih di bulan suci Ramadhan 1443 H ini.
“Alhamdulillah, kita semua masih dipertemukan, masih bisa menjalani ibadah puasa di bulan suci ini, bulan yang penuh berkah. Begitu banyak kemuliaan yang diberikan oleh Allah SWT kita semua,” ucap Erfian.
Dilanjutkannya, Ia berpesan untuk memanfaatkan bulan suci Ramadhan ini dengan memperbanyak ibadah, meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT.
“Salah satunya dengan hadir, duduk disini, mendengarkan tausiyah yang akan diisi dengan ilmu serta keberkahan pada Subuh ini,” kata Erfian.
“Mudah-mudahan kita semua diberikan rahmat dan kemuliaan serta ampunan dari Allah SWT, dan bulan suci ramadhan ini menjadikan kita orang yang luar biasa terutama dalam melaksanakan ibadah” tutupnya.
Tausiyah yang diisi oleh Syekh Hussein Jaber ini tentang keutamaan bulan suci Ramadhan. Ia dan mengajak jemaah untuk kembali membaca Al-Qur’an serta bersungguh-sungguh dalam beribadah.
Hadir juga para Kepala OPD, Camat Pangkalan Baru, Lurah Dul, Ketua Masjid Ar-Rahman beserta pengurus, jajaran Yayasan Arrahman Arrahim Kampung Dul dan masyarakat sekitar. *Sumber: Diskominfosta Bangka Tengah
Penulis : Prayogi J