Categories: Bangka Barat

Sat Lantas Beri Sanksi Kepada ,Truk Seruduk Kendaraan Lain yang Sedang Parkir

TerabasNews, Bangka barat – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Tanjung Kalian, Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat. Kecelakaan yang melibatkan dua truk itu terjadi, pada Jumat 25 Februari 2022, kecelakaan bermula saat truk yang dikemudikan oleh Apriyadi (29), sedang terparkir di jalan turunan untuk mengantri masuk ke Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok. Sabtu (26/02/2022)

Menurut keterangan Pengemudi Mobil Karena mengalami masalah di rem, tiba-tiba truk tersebut meluncur dan menabrak satu unit truk yang juga sedang terparkir didepannya.

“Kondisi mobil truk sudah parkir rem tangan, mesin mobil juga sudah mati. Pas keadaan truk di depan sudah maju, mobil aku udah maju duluan, mungkin karena rem tidak kuat menahan truk atau rem bermasalah, jadi mobil berjalan sendiri menabrak mobil yang di depan,” kata pengemudi truk,

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun Apriyadi mengalami sejumlah luka-luka di bagian kaki.

Akibat peristiwa tersebut, truk bermuatan biji sawit tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian depan truk.

“Rencananya truk dibawa ke bengkel terdekat, tapi tidak tahulah nanti, truk bermuatan karnel atau biji sawit, berangkat dari Pangkalpinang mau menyebrang ke Palembang lewat Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok,” ujarnya.

Sementara, petugas dari Satlantas Polres Bangka Barat Briptu Fahri Indrawan melakukan tindakan tilang terhadap truk tersebut, karena tidak bisa menunjukkan kartu KIR.

“Jadi kami dari pihak kepolisian melakukan tilang terhadap truk yang dikemudikan saudara Apriyadi, karena yang bersangkutan tidak bisa menunjukkan kartu KIR,” kata Petugas Satlantas Polres Bangka Barat,

TerabasNews

Recent Posts

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

1 hour ago

DPRD Setujui LKPJ Gubernur Kep. Babel TA 2024

TerabasNews, PANGKALPINANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengelar Rapat…

8 hours ago

Rekrut Bintang Voli Amerika, Jakarta Electric PLN Optimis Hadapi Final Four PLN Mobile Proliga 2025

TerabasNews, Jakarta, 17 April 2025 – Jakarta Electric PLN resmi merekrut bintang voli asal Amerika…

8 hours ago

Wujudkan Komitmen Kabupaten Layak Anak, Pemkab Bateng Ikut Verifikasi KLA

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah terus berkomitmen untuk melaksanakan program dan mewujudkan…

8 hours ago

Presiden Prabowo Lantik Hidayat Arsani dan Hellyana Menjadi Gubernur dan Wagub Kep. Babel

TerabasNews, JAKARTA – Presiden Republik Indonesia (RI) Prabowo Subianto resmi melantik Hidayat Arsani, dan Hellyana…

9 hours ago

Terima Bantuan Rumah Layak Huni, Rahim Bersyukur PT Timah Kerap Bantu Masyarakat yang Membutuhkan

TerabasNews, KUNDUR -- Upaya PT Timah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di lingkar tambang terus berlanjut,…

14 hours ago