Wakapolres Bangka Barat Berikan Arahan Ke Anggota Saat Apel Pagi Agar Masyarakat Melapor Ke Call Center 110 Apabila Ada Kejadian
TerabasNews, Bangka Barat, Wakapolres Bangka Barat Kompol Johan wahyudi,SH,M.H. pimpinan Apel pagi di halaman Mapolres Bangka Barat, Selasa (21/09/2021)
Dalam arahannya Wakapolres Bangka Barat menghimbau kepada anggotanya untuk mensosialisasikan pelayanan 110 kepada masyarakat luas agar bisa untuk melapor, jika terjadi dan melihat kejadian yang mencurigakan di wilayah Kabupaten Bangka Barat.
“Kepada seluruh personel agar mensosialisasikan call center 110 kita kepada masyarakat , Agar masyarakat lebih mudah dalam pelaporan apabila terjadi tindak pidana dan hal” yang mencurigakan” Ujar Wakapolres.
Dalam kesempatan itu Wakapolres Bangka Barat juga mengatakan bahwa bukan hanya tidak pidana dan hal yang mencurigakan , masyarakat juga bisa menanyakan hal-hal seperti tempat vaksin dan berkaitan dengan pelayanan Polres Bangka Barat seperti SKCK dan lain-lainnya