Categories: Ekonomi

Enam Langkah Mudah Registrasi PLN Mobile Bagi Pelanggan


TerabasNews – Bagi pelanggan yang ingin melapor gangguan, keluhan, beli token listrik, tambah daya, notifikasi padam, hingga stimulus listrik kini makin mudah karena dapat hanya dalam satu genggaman tangan, yaitu melalui PLN Mobile. Berikut enam langkah mudah instal dan registrasi PLN Mobile.


Ada enam langkah untuk mempermudah pelanggan PLN yakni langkah pertama, buka aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh di play store maupun app store. Selanjutnya pilih menu daftar sekarang.

Langkah berikutnya, yaitu masuk dengan email atau gmail, registrasikan IDPEL atau nomor meter. Pada pendaftaran ini, pastikan lokasi rumah sudah sesuai, kemudian tambahkan.


PLN Mobile kini hadir sebagai platform digital unggulan untuk memenuhi semua kebutuhan pelanggan, memberi kemudahan serta pengalaman layanan listrik yang berbeda.


“Fitur-fitur baru yang dihadirkan PLN Mobile ini merupakan bagian transformasi yang kami lakukan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan, sehingga PLN menjadi lebih dekat dengan pelanggan,” ujar Manager Komunikasi PLN Babel, Tri Putra Septa, Rabu.


Selain itu, kini pelanggan tak perlu repot untuk melaporkan dan mencari informasi terkait padam listrik, sebab aplikasi ini sudah dilengkapi dengan fitur notifikasi padam lapor gangguan.


“Jadi kalau listrik padam di rumah pelanggan, cukup buka aplikasi PLN Mobile yang sudah terinstal di smart phone, kemudian laporkan,”  kata Tri Putra.
Selain itu, sejak aplikasi ini diluncurkan, Gubernur Erzaldi Rosman pun sering kali menggunakan aplikasi ini untuk mengakses layanan-layanan PLN.


“Saya sudah mencoba berbagai fitur di dalamnya, dengan aplikasi PLN Mobile kini semua makin mudah. Masyarakat bisa mendapatkan layanan pengaduan serta layanan lainnya seperti beli token listrik dan tambah daya semua ada di sini. Mari seluruh masyarakat Bangka Belitung, kita unduh aplikasi PLN Mobile,” ujar Erzaldi. (**)

TerabasNews

Recent Posts

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

1 hour ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

6 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

6 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

7 hours ago

Anggota DPRD Babel Yogi Maulana Gelar Kegiatan Reses di Desa Nyelanding, Terima Berbagai Aspirasi Masyarakat

TerabasNewa, BANGKA SELATAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dari…

18 hours ago

Nyiang Kubur Kembali Digelar, Warga Sungkap Bersihkan Makam Jelang Ruahan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Tradisi lokal Nyiang Kubur kembali dilaksanakan masyarakat Desa Sungkap, Kecamatan Simpang…

21 hours ago