Categories: Ekonomi

Mendukung Kelancaran Ibadah Haji, Bank Sumsel Babel Berikan Pelayanan Rekening Tasbih Haji

TerabasNews – Untuk mendukung kelancaran dalam beribadah haji 2025, jemaah perlu mendapatkan kemudahan akses perbankan.

Bank Sumsel Babel terus memperkuat komitmennya dalam memberikan layanan terbaik bagi nasabah, termasuk dalam mendukung kelancaran ibadah haji 2025.

Reza Rhamadany, Manager Strategi Pemasaran Bank Sumsel Babel mengatakan, salah satu bentuk layanan unggulan tersebut adalah ketersediaan Rekening Tasbih Haji, yakni rekening khusus yang diperuntukkan bagi nasabah yang ingin melakukan penyetoran biaya ibadah haji secara aman dan teratur.

Tak hanya itu, Bank Sumsel Babel sangat memahami pentingnya kemudahan akses keuangan selama nasabah menjalankan ibadah di luar negeri.

“Melalui kerja sama strategis dengan VISA, kartu ATM Bank Sumsel Babel berlogo VISA bisa memungkinkan nasabah untuk melakukan penarikan uang tunai atau transaksi belanja di seluruh jaringan ATM dan merchant berlogo VISA di Arab Saudi dan berbagai negara lainnya,” ujar Reza Rhamdany saat dihubungi media ini, Rabu (7/5/2025).

“Prosedur penggunaannya pun sangat praktis. Nasabah cukup memastikan mesin ATM memiliki logo VISA, maka penarikan tunai dapat langsung dilakukan,” tambahnya

Lanjut Reza, dalam hal belanja, Nasabah juga cukup menanyakan apakah merchant tersebut melayani transaksi yang berlogo VISA. Jika bisa, maka dana dalam bentuk rupiah akan otomatis dikonversi ke mata uang lokal sesuai Kurs yang berlaku saat itu. Meskipun terdapat biaya administrasi standar internasional yang berlaku untuk penarikan lintas negara, manfaat yang diperoleh jauh melampaui nilai tersebut.

“Dengan fasilitas ini, nasabah tidak perlu membawa banyak uang tunai dari Indonesia, sehingga ibadah haji atau Umroh dapat dijalani dengan lebih tenang dan fokus, tanpa harus khawatir dengan urusan finansial selama di tanah suci,” ungkapnya.

“Kenyamanan nasabah, keamanan, dan efisiensi transaksi menjadi prioritas Bank Sumsel Babel dalam mendampingi setiap langkah ibadah haji tahun 2025 ini,” pungkas Reza Rhamdany. (**)

TerabasNews

Recent Posts

Kapolres Bangka Barat Imbau Warga: Lindungi dan Selamatkan Anak dari Modus Penculikan

TerabasNews - Kapolres Bangka Barat, AKBP Pradana Aditya Nugraha, S.H., S.I.K., melalui PS. Kasi Humas…

4 hours ago

<em>Polda Babel Bakal Gelar OZM 2025 Selama 2 Pekan, Berikut Jadwal Dan Sasaran</em>

TerabasNews, Kepolisian Daerah (Polda) Bangka Belitung bakal menggelar operasi Zebra Menumbing 2025. Operasi digelar selama…

5 hours ago

Bangkit Dari Keterpurukan, Rumah Ayam Potong Afriani Mitra Binaan PT TIMAH Tbk Pelayanan Tepat Waktu dan Cepat

TerabasNews, PANGKALPINANG -- Suara mesin pencabut bulu ayam dan mesin steam air terdengar berpadu dari…

10 hours ago

Semangat Hari Pahlawan, PLN Luncurkan Program “Power Hero”, Beri Diskon 50% Tambah Daya

TerabasNews, Jakarta, 14 November 2025 – Dalam semangat memperingati Hari Pahlawan 2025, PT PLN (Persero)…

10 hours ago

PLN Bangka Belitung Serahkan Bantuan Alat Produksi dan Sertifikat Halal untuk UMK Binaan

TerabasNews, Pangkalpinang, 13 November 2025, PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Bangka Belitung melalui HUB UMK…

22 hours ago

Semarak HUT Ke – 75 , Sat Polairud Polres Basel<br>Gelar Bakti Religi

TerabasNews, Bangka Selatan - Satuan Polisi Perairan dan Udara ( Polairud) Polres Bangka Selatan menggelar…

1 day ago