Categories: Politik

DPC Partai Persatuan Pembangunan Berikan Pendidikan Politik dan Berbuka Puasa Bersama

TerabasNews, BANGKA TENGAH – Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Bangka Tengah menggelar Pendidikan Politik, dan buka puasa bersama pengurus partai beserta kader simpatisan, di Kecamatan Simpang Katis, Selasa (25/3/25).

Dalam pendidikan politik tersebut, DPC PPP menekankan pada seluruh kader serta simpatisan, agar tetap menjaga kekompakan dan lebih mendekatkan diri kepada masyarakat.

Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Bangka Tengah Subandri mengatakan, pendidikan politik ini selain memberikan pemahaman tentang kaderisasi, namun untuk menjaga silaturahmi dan kekompakan seluruh kader.

“Ini untuk memberikan pemahaman berpolitik yang baik dan santun, selain itu, ini juga untuk menjaga silaturahmi sehingga kedepannya antara kader, simpatisan dan masyarakat terjalin hubungan yang erat,” ujarnya.

Lanjut Subandri, pendidikan politik PPP ini merupakan bagian dari upaya Partai mendorong kader terjun langsung di kancah politik dan masyarakat.

“Peran kader sangat dan simpatisan dalam meningkatkan partisipasi di ruang publik sangat penting untuk menguatkan sistem demokrasi,” ucapnya

Masih kata Subandri, kegiatan pendidikan ini sangat penting guna memberikan pemahaman terkait kepada kader bagaimana menghadapi kontestasi politik.

“Diharapkan kedepannya semua kader dan simpatisan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat, dan kehadiran partai bisa benar-benar dirasakan oleh masyarakat luas,” pungkasnya.

TerabasNews

Recent Posts

Menteri Perhubungan, Kakorlantas Polri, dan Direktur Utama PT Jasa Raharja Tinjau Kesiapan Pelabuhan Merak Sambut Pemudik Menuju dan Dari Sumatra

TerabasNews, Jakarta, 25 Maret 2025 – Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi bersamaKakorlantas Polri Irjen Pol. Agus…

52 mins ago

Jelang Idul Fitri, PT Timah Bagikan Paket Sembako Bagi Masyarakat di Desa Belo Laut Bangka Barat

TerabasNews, BANGKA BARAT -- Untuk membantu memenuhi kebutuhan pangan masyarakat kelang Hari Raya Idul Fitri…

6 hours ago

Tebar Manfaat untuk Sesama, Mindi Rosa: Anak-Anak Panti Selalu Senang Kalau Dengar Ada Bantuan dari PT Timah

TerabasNews, BANGKA SELATAN -- PT Timah terus menebar kebahagiaan dalam kebersamaan di momen Ramadan 1446…

6 hours ago

Rombongan Peserta Mudik Gratis Bersama PT Timah Mulai Berdatangan ke Pelabuhan Tanjung Kalian, Peserta Berharap Tahun Diadakan Lagi

TerabasNews, BANGKA BARAT -- Rombongan peserta Mudik Gratis Bersama PT Timah dan Kementerian BUMN "Mudik…

6 hours ago

GM PLN UIW Babel Pimpin Apel Siaga Pengamanan Pasokan Listrik Ramadhan dan Idul Fitri 1446H di Babel

TerabasNews, Pangkalpinang, 24 Maret 2025 – Dalam rangka memastikan keandalan pasokan listrik selama bulan suci…

10 hours ago

Rombongan Terakhir Dilepas Menuju Pulau Bangka, Ratusan Pemudik Nikmati Mudik Aman Sampai Tujuan Bersama PT Timah

TerabasNews, JAKARTA -- PT Timah Tbk resmi melepas rombongan terakhir peserta program Mudik Gratis Kementerian…

1 day ago