TerabasNews, PANGKALPINANG — Bulan Ramadan menjadi momentum bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk meningkatkan penjualan. Mengingat daya beli masyarakat cukup meningkat di Bulan Ramadan.
Menyadari potensi ini, PT Timah melalui program ‘Lapak TINS’ secara aktif mempromosikan produk-produk UMKM di seluruh Indonesia melalui media sosial perusahaan sebagai bagian dari upaya mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.
Lapak TINS merupakan ruang promosi digital gratis yang disiapkan untuk mempromosikan produk UMKM melalui instagram story di laman instagram media sosial perusahaan @officialtimah yang saat ini telah diikuti 75,8 ribu pengguna media sosial.
Pelaku UMKM bisa dipromosikan secara gratis dengan mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku. Promosi Produk UMKM di laman Instagram PT Timah Tbk ini akan berlangsung hingga 6-28 Maret 2025.
Melalui promosi digital ini diharapkan dapat menggencarkan promosi produk UMKM di seluruh Indonesia agar semakin dikenal dan diharapkan dapat meningkatkan omset para pelaku UMKM.
“Kami ingin UMKM binaan bisa memanfaatkan peluang Ramadan secara maksimal. Dengan dukungan promosi digital, mereka bisa menjangkau lebih banyak pelanggan, tidak hanya di daerah lokal tetapi juga di seluruh Indonesia,” ujar Departement Head Corporate Communication PT Timah, Anggi Siahaan.
Langkah ini sejalan dengan komitmen PT Timah dalam memberdayakan UMKM dan memperkuat perekonomian masyarakat sekitar. Melalui sinergi antara perusahaan dan UMKM, diharapkan dapat tercipta ekosistem bisnis yang berkelanjutan dan berdaya saing.
Anggota holding Industri Pertambangan MIND ID ini secara konsisten mendukung pengembangan UMKM di wilayah operasional Perusahaan salah satunya melalui program Pendanaan Usaha Mikro Kecil (PUMK), program pelatihan, pembinaan, promosi hingga pemasaran prdouk UMKM.
Nah, bagi UMKM yang ingin dipromosikan langsung secara gratis melalui Instagram PT Timah @officialtimah bisa mengikuti persyaratan berikut.
TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…
TerabasNews, Jakarta — Guru Besar Ilmu Pemerintahan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Prof. Dr. Albertus…
TerabasNews, Bangka - Universitas Bangka Belitung (UBB) mengawali tahun 2026 dengan melantik dosen, pejabat akademik,…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Zulpan resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melaksanakan pengangkatan dan pemberhentian Pegawai Negeri Sipil…
TerabasNews, Bangka Selatan - Polres Bangka Selatan mengelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447…