TerabasNews, BANGKA TENGAH – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Bangka Tengah, menggelar kegiatan sosial santuni anak yatim-piatu dalam rangka menyemarakkan bulan Suci Ramadhan, Jumat(07/03/25) di kantor sekretariat DWP Bateng.
Dalam kegiatan tersebut, puluhan anak-anak yatim-piatu mendapat santunan berupa uang tunai dan paket sembako.
“Penyerahan santunan ini merupakan salah satu program dari Bidang Sosial Budaya Dharma Wanita Persatuan Bangka Tengah,” ujar Plt Ketua DWP Bateng, Desi Sinorita Syarifullah,
Dikatakan Desi, kegiatan pemberian santunan ini bertujuan berbagi kebahagiaan, meningkatkan rasa kepedulian, dan bentuk perhatian keluarga besar DWP Bangka Tengah terhadap anak-anak yatim piatu di lingkungan Pemkab Bangka Tengah.
“Ini bentuk kepedulian kami terhadap anak-anak yatim-piatu, dan juga merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan DWP setiap bulan Ramadan,” ucapnya.
Masih kata Desi, santunan kali ini diberikan kepada 10 anak yatim piatu perwakilan setiap kelurahan yang ada di Kecamatan Koba, dengan sumber dana dari sumbangan pengurus DWP.
“Bulan Ramadan ini kita manfaatkan untuk berbagi kebaikan dengan anak-anak yatim piatu sekaligus untuk bersilaturahmi. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini terus berkelanjutan, meskipun di luar bulan Ramadan,” harapnya.
TerabasNews, Pangkalpinang - Pj Walikota Pangkalpinang Unu Ibnudin melaksanakan Safari Ramadhan 1446 Hijriah, dengan sholat…
TerabasNews, PANGKALPINANG -- Dalam menyambut Bulan Suci Ramadan, PT Timah Group menggelar serangkaian kegiatan sosial…
TerabasNews, JAKARTA - Sejumlah 60 Pekerja Migran Ilegal (PMI) asal Provinsi Kepulauan Bangka Belitung masih…
TerabasNews, Pangkalpinang,– DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengadakan pertemuan dengan keluarga korban Tindak Pidana Perdagangan…
TerabasNews, Pangkalpinang -- PT Timah bersama Kementerian BUMN kembali menggelar Mudik Gratis 2025 menyambut Hari…
TerabasNews, Jakarta - PT PLN (Persero) memastikan keandalan pasokan listrik selama bulan suci Ramadan Idulfitri…