TerabasNews, Koba – Guna menyukseskan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Pemkab Bateng) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), gelar rapat koordinasi terkait dengan Dukungan Elemen Satuan Kerja Pemilihan Kepala Daerah (DESK Pilkada) Tahun 2024, bertempat di Ruang Rapat VIP Kantor Bupati Bangka Tengah, Selasa (12/11/2024).
Kegiatan ini dibuka oleh Plt. Bupati Bangka Tengah didampingi Plt. Sekda, Wakapolres, perwakilan Kejari Bateng, dan Kepala Badan Kesbangpol Bateng.
Plt. Bupati Bangka Tengah, Era Susanto, dalam sambutannya mengatakan bahwa tahapan pilkada sudah memasuki masa kampanye dan hari pemungutan suara tinggal 15 hari lagi sehingga perlu persiapan matang.
“Alhamdulillah, kita sudah menggelar rakor sebagai bentuk komitmen untuk menyukseskan pilkada. Untuk mewujudkan pilkada yang demokratis dan berintegritas Pemkab Bangka Tengah telah memberikan beberapa bentuk dukungan,” ucapnya.
Bentuk dukungan tersebut di antaranya dukungan regulasi dengan telah diterbitkannya Peraturan Bupati Bateng Nomor 59 Tahun 2023 tentang Pedoman Pemasangan Atribut Bahan Kampanye dan Alat Peraga Kampanye Pemilu dan Pilkada.
Selain itu terdapat dukungan anggaran dengan penyaluran dana hibah kepada KPU Bateng sebesar Rp22.510.436.000,00 dan kepada Bawaslu Bateng sebesar Rp7.156.287.000,00 untuk penyelenggaraan dan pengawasan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati.
Sementara penyaluran dana hibah kepada Polres Bateng sebesar Rp3.983.696.000,00 dan kepada Kodim 0413/Bangka sebesar Rp1.012.954.000,00 untuk pengamanan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati dengan total dana hibah sebesar Rp34.663.373.000,00.
Dikatakan Era Susanto, Pemkab Bateng juga memberikan dukungan fasilitas dan personil berupa peminjaman ruang kantor dan perlengkapan pendukung lainnya di 6 kecamatan, 56 desa, dan 7 kelurahan, serta penugasan PNS, perangkat desa dan kelurahan untuk menjadi tenaga kesekretariatan pada panitia pilkada.
“Ada juga dukungan kelembagaan dengan telah dibentuknya tim Dukungan Elemen Satuan Kerja Pemilihan Kepala Daerah atau DESK Pilkada tahun 2024 di Bangka Tengah,” ucapnya
Dijelaskan Era, DESK Pilkada bertugas melakukan pemantauan, menginventarisasi, dan mengantisipasi permasalahan, memberikan saran dalam penyelesaian masalah pilkada 2024, dan melaporkan informasi kepada pimpinan.
“Semoga pelaksanaan pilkada berlangsung aman, lancar, dan demokratis, sehingga terpilih bupati dan wakil bupati yang amanah dan terbaik untuk Bangka Tengah. Semoga setiap langkah dan upaya yang kita lakukan senantiasa mendapatkan keberkahan dari Allah Swt.,” ucapnya.*
TerabasNews, Bangka Barat - Selaras dengan program Pemerintah untuk menangani dan menurunkan prevelensi stunting. PT…
TerabasNews, Pangkalpinang - Jajaran pegawai Pemerintah Kota Pangkalpinang mengikuti apel rutin yang digelar di halaman…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Tengah menggelar upacara Perayaan Hari Ulang Tahun…
TerabadlsNews, BANGKA TENGAH - Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman hadir di tengah-tengah para santri, dan…
TerabasNews, Jawa Tengah - Menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), Jasa Raharja…
TerabasNews, Jawa Tengah - Menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), Jasa Raharja…