Categories: Pemprov Babel

Wujudkan Pelayanan Publik Prima, Pemprov Babel Terapkan Sistem Kerja Penyederhanaan Birokrasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Fery Afriyanto membuka rapat terkait pembahasan konsep surat tugas tim kerja perangkat daerah untuk pelaksanaan sistem kerja Pemprov Babel, di Ruang Pasir Padi Kantor Gubernur, Jumat (20/09/24).

Dengan adanya kegiatan ini, Pj Sekda Fery berharap dapat meningkatkan efektivitas kerja melalui penyederhanaan birokrasi, sehingga upaya dalam penyelenggaraan pelayanan publik dapat lebih mudah dan cepat.

“Penyederhanaan birokrasi ini dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi, sehingga tercipta suasana kerja dan dinamis dan profesional,” ujarnya.

Hal senada juga diutarakan Kepala Biro Organisasi Setda Babel Ellyana, dirinya menjelaskan perubahan sistem kerja di ruang lingkup Pemprov Babel akan segera dilakukan, mengingat pentingnya tugas ASN sebagai pelayan masyarakat.

“Terdapat empat item yang harus dipahami bapak/ibu sekalian, yakni pemilik pekerja, lalu ada pejabat penilai pekerja, pimpinan unit organisasi, dan ketua tim,” terangnya.

Dipaparkannya bahwa Pejabat Pemilik Kinerja yaitu pemimpin unit kerja yang bertanggung jawab untuk menghasilkan output atau outcomes tertentu, kemudian Pejabat Penilai Kinerja yaitu atasan langsung dengan ketentuan pejabat paling rendah pengawas.

Selanjutnya Pimpinan Unit Organisasi yaitu pejabat tinggi madya, pejabat tinggi Pratama, pejabat administrator atau pejabat fungsional yang diangkat untuk memimpin suatu organisasi. Sedangkan Ketua Tim yaitu pejabat fungsional atau pelaksana yang diberi peran untuk mengkoordinasikan dari unit pemilik kinerja.

Sesuai dengan penyederhanaan birokrasi, setiap unit organisasi terdiri dari 2 level struktural dan tim kerja yang terdiri dari jabatan fungsional dan pelaksana.

Ellyana berharap dengan adanya kegiatan ini oleh seluruh kepala OPD dan pejabat tinggi di ruang lingkup Pemprov Babel, seluruh OPD dapat melaksanakan apa yang dimaksud, sehingga kinerja sebagai pelayan masyarakat lebih baik.

Penulis: Hasan.A M
Fotografer: Zie
Editor: Budi

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

11 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

11 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

13 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

18 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

18 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

19 hours ago