Categories: Ekonomi

Semarak Penanaman 48.000 Pohon PT Timah, Seluruh Wilayah Operasional Juga Tamam 480 Pohon Buah

TerabasNews, Bangka Barat – Menyambut HUT ke-48 PT Timah, Divisi Pengolahan dan Peleburan PT Timah menanam 480 pohon buah di wilayah operasional perusahaan.

Penanaman 480 pohon buah ini juga merupakan bagian dari gerakan menanam 48.000 pohon dalam rangka HUT ke-48 PT Timah.

Pohon buah yang ditanam diantaranya pohon mangga, jambu mette, alpukat, durian, matoa, alpukat dan berbagai jenis buah-buahan lainnya.

Penanaman pohon ini juga dilaksanakan Divisi Pengolahan dan Peleburan yang melaksanakan penanaman di kawasan Tanjung Ular Mentok Bangka Barat, Rabu (31/7/2024).

Kegiatan dipimpin oleh Wakil Kepala Divisi Pengolahan dan Peleburan Kopdi Saragih diikuti puluhan karyawan untuk mendukung gerakan penanaman 48.000 pohon.

“Memperingati HUT PT Timah ke 48, Divisi Pengolahan dan Peleburan melakukan rangkaian kegiatan yang positif, baik terhadap masyarakt, lingkungan, dan alam,” katanya.

Kopdi berharap tanaman buah yang ditanam ini tidak hanya untuk melakukan penghijauan tapi juga bermanfaat bagi masyarakat kedepannya.

Dengan penanaman pohon di Tanjung Ular, lingkungan semakin asri dan menjaga Pelestarian alam.

Kegiatan penanaman 480 pohon buah ini juga dilaksanakan di berbagai wilayah operasional perusahaan seperti di Bangka Selatan, Pangkalpinang, Bangka dan lainnya.

Selain itu, dalam rangka HUT ke-48 PT Timah juga menyerahkan 4800 pohon bibit mangrove kepada masyarakat di wilayah operasional.

Nantinya, pohon ke 48.000 akan ditanam dalam puncak peringatan HUT ke-48 PT Timah pada 2 Agustus mendatang. (*)

TerabasNews

Recent Posts

PERAN K3 DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KARYAWAN DI SEKTOR INDUSTRI

Oleh : Nabilah Adelia DevaniaFakultas Hukum, Universitas Bangka Belitung (Mahasiswi) TerabasNews - Kesehatan dan keselamatan…

4 hours ago

Bupati Bangka Tengah Soroti Peran Guru pada Peringatan HUT Ke-79 PGRI dan HGN di Sungaiselan

TerabasNews, SUNGAISELAN – Untuk memperingati HUT Ke-79 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2024,…

7 hours ago

Pasca Pemungutan Suara Pilkada 2024, Polda Babel Sebut Secara Umum Situasi Kamtibmas Aman Dan Kondusif

TerabasNews - Polda Bangka Belitung menyampaikan secara umum pelaksanaan pentahapan pemungutan suara Pilkada Serentak 2024…

7 hours ago

Berprestasi, Atlet dan Pelatih Popda Bangka Tengah Menerima Bonus

TerabasNews, BANGNA TENGAH - Sejumlah atlet pelajar dan pelatih yang berlaga dalam Pekan Olahraga Pelajar…

7 hours ago

Pemkab Bateng Akan Selalu Mendukung Penuh Program PGRI

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Memperingati Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI ke-79, Persatuan Guru…

7 hours ago

Melalui Program TJSL, PLN Dorong Transformasi Energi Ramah Lingkungan, Siapkan SMK Jadi Pelopor Teknologi Hijau di Bangka Belitung

TerabasNews, Pangkalpinang,(28/11) – Dalam upaya mendukung percepatan transisi energi bersih dan peningkatan kompetensi generasi muda…

7 hours ago