TerabasNews – Komisi I DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan kegiatan pelatihan kepada Perpustakaan SMKN 1 Tanjungpandan sebagai pemenang lomba Perpustakaan terbaik tingkat 1 SMA/SMK/MA Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun 2024.
Kegiatan pelatihan dilaksanakan . bertempat di Ruang Laboratorium Seni Budaya dan Film SMKN 1 Tanjungpandan, Belitung, Jumat 17/5.
Ustad Dede Purnama Selaku Ketua Komisi I bangga atas penghargaan kepada DKPUS Babel dan SMKN 1 Tanjungpandan atas prestasi yang telah diraih.
“DPRD Babel selalu mendukung kegiatan dunia pendidikan di Bangka Belitung, Ia mendorong agar alokasi dari 20 persen dana pendidikan di sisihkan 1 persen untuk pengadaan buku untuk memperkuat literasi di sekolah-sekolah di Babel,” ujarnya.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk pelatihan serta pemantapan kesiapan data dan informasi Perpustakaan SMKN 1 Tanjungpandan oleh tim kegiatan lomba Perpustakaan terbaik SMA/SMK/MA DKPUS Babel.
Pada tahun ini Perpustakaan SMKN 1 Tanjungpandan akan mewakili Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ke tingkat Nasional. Penilaian lomba Perpustakaan terbaik tingkat Provinsi telah dilaksanakan pada beberapa waktu yang lalu.
Kegiatan tersebut di hadiri Komisi I DPRD Babel Ustad Dede Purnama , Susi, Zarkani, Rusdiyanto, Erwandi A. Rani, Safri, Kepala Bidang Pembinaan dan Pengembangan Perpustakaan Abu Hapas, S.Pd, Kepala SMKN 1 Tanjungpandan Erliana, S.Pd.Ekop, Guru, Pegawai serta perwakilan siswa.
Disamping itu, Kepala Sekolah Erliana mengatakan perjuangan luar biasa tim Perpustakaan Pelita SMKN 1 Tanjungpandan untuk meraih perpustakaan terbaik 1 tingkat Provinsi. Beliau juga menyampaikan beberapa persoalan sekolah kepada Komisi 1 DPRD Babel agar menjadi perhatian Komisi 1.
“Banyak prestasi SMKN 1 Tanjungpandan pada tahun ini, Lomba Sekolah Sehat tingkat Provinsi, Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi dan masih banyak lagi prestasi lainnya,” Katanya. (**)
TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…
TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…
TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…
TerabasNewa, BANGKA SELATAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dari…
TerabasNews, BANGKA TENGAH - Tradisi lokal Nyiang Kubur kembali dilaksanakan masyarakat Desa Sungkap, Kecamatan Simpang…
TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…