Categories: Pemprov Babel

Pj Gubernur Safrizal Hadiri Peresmian Nursery Cabai dan Bawang Merah di Desa Air Mesu Timur

TerabasNews,PANGKALAN BARU – Penjabat (Pj) Gubernur Bangka Belitung (Babel), Safrizal ZA menghadiri peresmian rumah pembibitan atau Nursery Kelompok Tani (Poktan) Timur Makmur yang bertempat di Desa Air Mesu Timur, Kabupaten Bangka Tengah, Rabu (6/12/2023).

Nursery perbenihan cabai dan bawang merah dengan sistem soilblock ini merupakan bantuan dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Hortikultura Kementerian Pertanian (Kementan). Hadir langsung menyaksikan peresmian tersebut Direktur Perbenihan Hortikultura Inti Pertiwi Nashwari, serta Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman.

Pj Gubernur Safrizal menyambut baik dengan hadirnya nursery yang disertai bantuan benih cabai dan bawang merah ini. Diharapkannya, dengan adanya pembenihan ini akan mengeliatkan lagi penanaman cabai dan bawang merah di Babel.

“Kita harus produksi sendiri, jangan ada lagi ketergantungan dari luar daerah. Karena kita daerah kepulauan harus mampu mengandalkan produksi sendiri,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya, hal ini tetap dilakukan secara bertahap serta selalu mendapat pantauan, agar pengelolaan dan pemanfaatnya nursery ini dapat berkelanjutan.

Oleh sebabnya, ia meminta kerja sama yang baik dengan Bupati Bangka Tengah. Disamping, mengajak seluruh masyarakat agar lebih membudidayakan bercocok tanam pertanian, baik di lahan perkarangan rumahnya hingga lahan yang dinilai cukup luas.

“Kita harap kedepan, produksi cabai dan bawang merah ini dapat memenuhi kebutuhan seluruh Kabupaten/Kota di Babel. Adapun kelebihan produksi, kita akan dorong untuk buat produk hilirisasi lainnya,” jelasnya.

Suksesnya pembenihan ini, menurut Pj Gubernur Safrizal, tak menutup kemungkinan Babel akan menjaga kestabilitas harga. Ia menargetkan harga cabai di bulan Mei 2024 turun 50 persen dari harga sekarang yang mencapai 100 ribu rupiah lebih.

“Ini tertinggi inflasinya di Indonesia, jadi program ini kita sudah mulai pembibitan. Dengan bantuan ini mudah-mudah kita mampu memenuhi kebutuhan cabai dan bawang merah,” tutup Pj Gubernur Safrizal didamping Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan Provinsi Babel Edi Romdhoni.

Penulis : Irnawati

TerabasNews

Recent Posts

Siswa SMK Perikanan Selat Nasik Antusias Sambut Kedatangan Gubernur Hidayat

TerabasNews, BELITUNG – Kunjungan lapangan ke wilayah pesisir, terutama kepulauan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung…

3 hours ago

PT Timah Tbk Bebeberkan Soal Kaji Ulang Kemitraan Penambangan

TerabasNews, PANGKALPINANG – PT Timah Tbk akan melakukan kajian ulang terhadap pola kemitraan penambangan yang…

3 hours ago

<em>Kapolda Babel Tinjau Dapur SPPG Polri Di Belitung, Pastikan Pembangunan Sudah 90 Persen Selesai</em>

TerabasNews, Kapolda Bangka Belitung Irjen Pol Hendro Pandowo meninjau langsung pembangunan dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan…

4 hours ago

DPRD Babel Gelar Audiensi Bahas Nasib Pekerja PT GSBL di Bangka Barat

Terabasnews,Pangkalpinang - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menggelar audiensi dengan…

4 hours ago

Anggota DPRD Babel, Yogi Maulana, Antar Langsung Pasien ke Puskesmas Sebagai Wujud Kepedulian

TerabasNews, BANGKA SELATAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Yogi…

5 hours ago

Pemerintah Kota Pangkalpinang Salurkan Bantuan Beras Cadangan Pangan ke Tujuh Kecamatan

TerabasNews, PANGKALPINANG – Pemerintah Kota Pangkalpinang telah mendistribusikan sebanyak 25 ton beras dari cadangan pangan…

5 hours ago