Categories: Pemprov Babel

Jaring Generasi Muda yang Cinta Lingkungan dan Keanekaragaman Hayati , Forum DAS Bakal Gelar acara Nasional di Belitung

TerabasNews,PANGKALPINANG – Forum Daerah Aliran Sungai (Forum DAS) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang diwakili oleh Kepala Balai Pengelolaan Aliran Sungai Batu Rusa Cerucuk, Muhtar Effendi temui Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Suganda Pandapotan Pasaribu guna
bersilaturahmi sekaligus menyampaikan permohonan dukungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Babel dalam pelaksanaan acara Jambore Nasional Relawan Lingkungan di Rumah Dinas Gubernur Kep. Babel Sabtu (7/10/2023).

“Kegiatan jambore ini akan kita selenggarakan di Wisata Alam Batu Mentas, Belitung pada 9-11 November 2023 mendatang. Adapun pesertanya nanti diperkirakan berjumlah sekitar 500 orang yang berasal dari SMA/SMK, mahasiswa, dan umum, baik yang tergabung dalam komunitas maupun yang belum tergabung,” ujarnya kepada Pj. Gubernur Suganda.

Kegiatan Jambore ini diungkapkan Muhtar mengusung tema “Merajut Jejaring Relawan Lingkungan untuk Mendukung Pencapaian Indonesia’s FOLU Net Sink 2030”, dimana merupakan agenda rutin yang dilaksanakan dua tahun sekali. Agenda pertama dilaksanakan pada tahun 2019 di Kawasan Hutan Lindung Namang Bangka Tengah dan 2021 di Bukit Penyabong Kabupaten Bangka Barat.

“Jika tahun-tahun sebelumnya hanya tingkat provinsi saja, tapi tahun ini kita coba untuk tingkat nasional yakni dengan mengundang FORUMDAS dari seluruh Indonesia. Karena tahun ini FORUMDAS Kepulauan Bangka Belitung kembali memperoleh penghargaan dari Kementerian KLHK RI sebagai mitra strategis kategori paling inovatif,” ungkapnya.

Melalui kegiatan ini Muhtar berharap generasi muda dapat memiliki rasa kepedulian yang tinggi terhadap lingkungan dan keanekaragaman hayati di Kep. Bangka Belitung, sekaligus membentuk relawan yang cerdas, tangguh, berbudaya, dan bermartabat.

Pj. Gubernur Suganda dalam kesempatan ini menyambut baik dan mengapresiasi peran FORUMDAS sebagai mitra pemerintah dalam upaya dan mendorong kepedulian masyarakat khususnya generasi muda supaya fungsi hutan dan lingkungan yang lestari terus meningkat.

“Pada prinsipnya kami dari pemerintah akan terus mendukung kegiatan-kegiatan seperti ini, terlebih memang isu lingkungan di daerah kita ini perlu tata kelola yang baik serta penting membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya kelestarian lingkungan dan hutan kita,” pungkasnya.

Tidak lupa dirinya juga memotivasi agar relawan yang tergabung dalam FORUMDAS terus semangat dalam menjalankan amanah demi kesejahteraan masyarakat Kep. Bangka Belitung.

Penulis : Imelda

TerabasNews

Recent Posts

Penuhi 64 Kriteria, Jasa Raharja Terima Sertifikasi SMK3 dari Kemnaker RI

TerabasNews, Jakarta, 26 November 2024 – Jasa Raharja mencatatkan pencapaian penting dalamkomitmen terhadap keselamatan dan…

5 hours ago

Dua Tahun Berturut, PT TIMAH Tbk Raih Penghargaan Top 50 MID Capitalization Public Listed Company pada The 15th IICD CG Conference and Award 2024

TerabasNews, Jakarta - PT TIMAH Tbk (TINS) kembali berhasil meraih penghargaan Top 50 MID Capitalization…

6 hours ago

96 Personel Sat Brimob Polda Babel Penugasan Satgas Ops Amole BKO Polda Papua Terima Penganugerahan Satya Lencana Dharma Nugraha

TerabasNews - Sebanyak 96 personel Sat Brimob Polda Bangka Belitung menerima penganugerahan penghargaan Satya Lencana…

6 hours ago

Pastikan Kelancaran Nataru, Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Survei Kesiapan Pengamanan di Jalan Tol hingga Pelabuhan Merak

TerabasNews, Banten – Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, bersama KakorlantasPolri Irjen Pol. Aan…

6 hours ago

Gunakan Hak Suaranya, Bupati Algafry Rahman dan Istri Nyoblos di TPS 003

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dengan kompak mengenakan baju warna putih, Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman…

13 hours ago

Kapolda Babel Dan Forkopimda Cek TPS Di Kabupaten Bangka Tengah, Pastikan Pemungutan Suara Pilkada 2024 Berjalan Aman Dan Lancar

TerabasNews - Kapolda Bangka Belitung Irjen Pol Hendro Pandowo bersama dengan Pj. Gubernur Sugito dan…

13 hours ago