Categories: Daerah

Danrem 045/Gaya Hadiri Pelepasan Ekspor Chips Porang di Pelabuhan Pangkal Balam

TerabasNews, Pangkalpinang-Danrem 045/Gaya Brigjen TNI A.Dedy Prasetyo, S.I.P. menghadiri Pelepasan Ekspor Komoditas Pertanian berupa Chips Porang dengan negara tujuan China di Pelabuhan laut Pangkal Balam Pangkalpinang, Jumat (29/09/2023)

Sambutan Wakil kepala Balai karantina Indonesia Ir. Bambang, M.T mengatakan
Hasil kinerja Ekspor Komoditas Pertanian adalah hasil kolaborasi bersama antar
instansi vertikal, Forkopimda, dan SKK yang dipimpin oleh Gubernur Provinsi. Bangka
Belitung, kegiatan kolaborasi ini adalah bentuk hilirisasi komoditas pertanian unggulan Provinsi Kep. Bangka Belitung dengan standar internasional.

Kinerja ekspor yang telah berhasil dilakukan ini adalah wujud percepatan
layanan publik secara terintegrasi untuk mendorong bidang pertanian terus
berkontribusi dalam peningkatan perekonomian di Provinsi Kep. Bangka Belitung yang
sangat kita cintai.

Geliat ekspor di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terpantau fluktuatif dan
dinamis di beberapa jenis komoditas pertanian terdapat penurunan namun masih
dapat dikembangkan dikarenakan adanya potensi ekspor pada komoditas lainnya
seperti Porang dan Sagu yang mendongkrak nilai ekspor di Bumi Serumpun Sebalai.

Ekspor komoditas Chips Porang perdana ini merupakan capaian prestasi
seluruh stakeholder terkait dalam percepatan ekspor produk pertanian di Provinsi
Kepulauan Bangka Belitung, sehingga momentum pelepasan ekspor ini menjadi
langkah nyata dalam mendukung produk-produk unggulan ekspor Bangka Belitung untuk
dapat eksis di pasar internasional.

Adapun sambutan PJ Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Dr. Suganda Pandapotan Pasaribu mengatakan Porang merupakan salah satu jenis umbi-umbian dan termasuk dalam komoditas tanaman pangan yang memiliki berbagai kandungan nutrisi penting untuk tubuh dan bisasanya dijadikan sebagai bahan baku tepung. khasiat dari tanaman ini dapat menghasilkan energi yang lebih optimal, menjaga berat badan, mengatur gula darah dan untuk pencernaan. selain itu umbi porang dapat juga dijadikan sebagai bahan lem organik ramah lingkungan dan bisa untuk penjernih air.

Terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak yang terkait yang telah ikut serta dalam mendukung komoditas ekspor bangka belitung serta memajukan pertanian di bumi serumpun sebalai dan berharap dapat menghasilkan, menciptakan program dan kegiatan yang benar-benar dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas. komoditas

Saya berharap adanya sinergi antar pelaku usaha, pemerintah daerah, pemerintah pusat dan kabupaten serta petani itu sendiri dalam membangun pertanian, sinergi antar keterlibatan pada rantai pemasaran dan ekspornya dalam mendukung dan mengisi pembangunan pertanian kedepannya ungkap PJ.Gubernur.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabinda Babel, Kakanwil kumham, Kajati Babel diwakili Kasi UHEKSI, Kapolda Babel diwakili Dir. Polairud, Danlanal Babel diwakili Danposal Pangkal Balam, Kabinda Babel, Wakil Kepala Balai Karantina Indonesia, Ka. BNNP Babel diwakili Kabid Pemberantasan, Kepala Balai Karantina Pertanian Kelas II Pangkalpinang dan hadirin lainnnya.

( Penrem 045/Garuda Jaya )

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

1 hour ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

1 hour ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

3 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

8 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

9 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

9 hours ago