Categories: Bangka Selatan

Rapat Paripurna, Pemkab dan DPRD Basel Tandatangani Nota Kesepahaman KUA PPAS Perubahan 2023

TerabasNews, Bangka Selatan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Selatan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) melakukan penandatanganan nota kesepahaman KUA PPAS perubahan tahun anggaran 2023, Senin (11/9/2023).

Penandatanganan nota kesepahaman tersebut dilakukan dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Bangka Selatan yang berlangsung di ruang rapat Junjung Besaoh DPRD.

Wakil Bupati Bangka Selatan Debby Vita Dewi mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada tim basan anggaran dan seluruh anggota DPRD Kabupaten Bangka Selatan yang telah memberikan sumbang saran serta masukan yang konstruktif terhadap subtansi KUA PPAS Perubahan APBD Tahun 2023.

“Kami perintah Kabupaten Bangka Selatan mengucapkan terimakasih kepada DPRD Bangka Selatan sehingga pada hari ini dilaksanakan penandatanganan nota kesepahaman KUA PPAS perubahan tahun anggaran 2023,” kata Debby.

Ia mengatakan, tidak ada perubahan tidak ada perubahan tema pembangunan maupun indikator-indikator makro pembangunan antara Rencana Kerja Pemerintah Daerah di Induk maupun di Perubahan RKPD tahun 2023.

“Untuk Pendapatan Daerah sebesar Rp 1.063.457.974.092. Belanja Daerah sebesar Rp 1.221.760.216.622, Penerimaan Pembiayaan sebesar Rp 162.302.242.530 dengan Pengeluaran Pembiayaan sebesar Rp 4.000.000.000,” ujarnya.

Dirinya berharap laju pertumbuhan ekonomi tercapai diangka 3,75%, angka kemiskinan turun diangka 3,25%, pengangguran terbuka turun diangka 4,50%, inflasi bisa terkendali diangka 3,0 %, Indeks Gini bisa dipertahankan diangka 0,245, dan Indeks Pembangunan Manusia naik diangka 68,20.

Dalam rapat paripurna tersebut, Debby juga mengucapkan terimakasih kepada DPRD atas pengambilan keputusan terhadap 4 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Kabupaten Bangka Selatan.

“Pengambilan keputusan tersebut antara lain, penyelenggaraan ketertiban umum dan ketentraman serta perlindungan masyarakat, tata cara penyelenggaraan cadangan pangan, penetapan hari jadi kota Toboali dan penanggulan penyakit menular,” pungkasnya. (Andi)

TerabasNews

Recent Posts

Taklukkan Olimpiade Geografi, Fiola Febioni Siswa Pemali Boarding School PT Timah Terus Mengukir Berprestas

TerabasNews, BANGKA -- Semangat belajar yang tinggi menjadi kunci keberhasilan Fiola Febiona, siswi program Pemali…

16 hours ago

Hidayat Arsani Pilih Masjid Al-Kamal Untuk Laksanakan Salat Jumat Pertama Sebagai Gubernur

TerabasNews, PANGKALPINANG - Usai dilantik sebagai Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep Babel) pada Kamis kemarin,…

18 hours ago

Gubernur Hidayat dan Wagub Hellyana Tiba di Babel, Disambut Forkopimda Pejabat Pemprov

TerabasNews, PANGKALPINANG — Usai resmi dilantik Presiden Prabowo, di Istana Negara, Kamis 18 Oktober 2025,…

22 hours ago

Eddy Iskandar Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Babel Periode 2025–2030

TerabasNews, PANGKALPINANG - Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eddy Iskandar secara resmi…

22 hours ago

Wisudakan 364 Lulusan, Rektor UBB Berikan Pesan Ini

TerabasNews, Balunijuk — Bertempat di Balai Betason Kampus Gedung Perkuliahan dan Laboratorium Terpadu,  Universitas Bangka…

1 day ago

DPRD Setujui LKPJ Gubernur Kep. Babel TA 2024

TerabasNews, PANGKALPINANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengelar Rapat…

2 days ago