Categories: Bangka Selatan

Akhirnya Pembangunan SMA Negeri 3 Toboali Segera Dimulai

TerabasNews, Toboali – Akhirnya Pembangunan SMA Negeri 3 Toboali yang terletak di Desa Jeriji, Toboali Bangka Selatan segera dimulai setelah sudah lama dinanti nanti masyarakat. 

Diketahui untuk pembangunan sekolah tersebut pemerintah Desa Jeriji telah menghibahkan lahan seluas 6 hektar serta membangun akses jalan dengan tanah puru sebagai persiapan pembangunan. 

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Bangka Belitung Wilayah III Bangka Selatan, Wahyudi Himawan, mengumumkan bahwa proses awal pembangunan sekolah tersebut telah selesai dilelang dan kontraktor pemenang lelang sudah ditentukan. 

“Dengan rasa syukur, pembangunan SMA Negeri 3 Toboali akan segera dimulai. Saat ini, peralatan pembangunan sedang dalam tahap mobilisasi oleh kontraktor pemenang lelang,” ujarnya, 10/8.

Beberapa pekerjaan awal yang akan dilakukan dalam pembangunan ini, yang didanai melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Bangka Belitung tahun 2023, antara lain pembangunan pagar sekolah, mushollah, WC untuk putra dan putri, ruang bimbingan konseling (BK), serta ruang organisasi siswa intra sekolah (OSIS). Total anggaran yang dialokasikan mencapai Rp. 2,9 miliar.

Dalam tahap awal pembangunan ini, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wahyudi Himawan mendorong kontraktor untuk melibatkan masyarakat lokal dalam berbagai aspek, termasuk tenaga kerja dan pemberdayaan lainnya.

“Kami mengharapkan kontraktor dapat memberdayakan warga sekitar lokasi, baik melalui penyerapan tenaga kerja lokal maupun bentuk-bentuk pemberdayaan lain yang diperlukan dalam proses pembangunan,” ungkapnya.

Pembangunan SMA Negeri 3 Toboali ini diharapkan tidak hanya menjadi tempat pendidikan berkualitas bagi generasi muda, tetapi juga akan memberikan dampak positif dalam pembangunan masyarakat sekitar dan kemajuan Kabupaten Bangka Selatan secara keseluruhan. (An) 

TerabasNews

Recent Posts

LPG 3 Kg Langka di Babel, Eddy Iskandar: Penyebabnya Kapal Pengangkut Rusak, Distribusi Tersendat

TerabasNews, PANGKALPINANG – Kelangkaan gas LPG 3 kilogram yang menjadi perhatian masyarakat di Provinsi Kepulauan…

17 hours ago

Eddy Iskandar Dorong KWT Babel Jadi Penyuplai Pangan Guna Tekan Inflasi

TerabasNews, PANGKALPINANG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel),…

17 hours ago

Wakil Ketua DPRD Babel, Eddy Iskandar Soroti Berbagai Persoalan Yang Dihadapi Guru SMA di Pangkalpinang

TerabasNewa,  Pangkalpinang – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Eddy Iskandar, menyoroti berbagai persoalan…

19 hours ago

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

23 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

1 day ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

1 day ago