Categories: Kesehatan

Pastikan Mutu Pelayanan, Direktur Operasional Jasa Raharja dan Tim Medical Advisory Board (MAB) Kunjungi Sejumlah Rumah Sakit di Palembang

TerabasNews, Palembang, 1 Agustus 2023 – Direktur Operasional Jasa Raharja Dewi Aryani Suzana bersama Ketua Medical Advisory Board (MAB) Jasa Raharja, Prof. Dr. dr. Agus Purwadianto.,DFM.,S.H.,M.Si.,Sp.F(K), melakukan kunjungan ke RSUP Dr. M. Hoesin Palembang dan Charitas Hospital Palembang pada Selasa (01/07/2023).

Kunjungan tersebut dilakukan guna memastikan pelayanan terhadap korban kecelakaan lalu lintas berjalan dengan baik. Selain itu, Ketua MAB Jasa Raharja juga memberikan medikologi proses bisnis yang tepat kepada pihak rumah sakit, mulai dari awal korban kecelakaan lalu lintas masuk rumah sakit sampai dengan korban dirawat.

“Tentunya ini penting dilakukan guna menjamin mutu pelayanan kesehatan korban kecelakaan di rumah sakit secara rasional dan efisien, serta dapat dipertanggungjawabkan sesuai standar profesi medis,” ujar Dewi, di sela kunjungannya tersebut.

Dewi, yang dalam kunjungannya tersebut disambut oleh Direktur Operasional RSUP Dr. M. Hoesin Palembang, dr. Wijaya S.Pd M.Pd Ph.D dan para kepala instalasi, memberikan apresiasi kepada pihak rumah sakit atas kerja sama yang sudah terjalin baik selama ini.

“Melalui kegiatan ini, terlebih dengan sistem pelayanan yang telah terintegrasi seperti JR-Care, diharapkan akan semakin meningkatkan sinergi dan mutu layanan Jasa Raharja dan rumah sakit kepada masyarakat,” imbuh Dewi.

Lebih lanjut Dewi menyampaikan, bahwa dengan adanya Medical Advisory Board (MAB), Jasa Raharja dapat memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik kepada korban kecelakaan lalu lintas, serta mengoptimalkan biaya santunan perawatan yang diberikan. “Ini adalah komitmen Jasa Raharja untuk bagaimana terus mengoptimalkan pelayanan agar lebih baik,” ungkap Dewi.

Agenda serupa juga dilakukan Dewi ke Charitas Hospital Palembang dan disambut oleh dr Sutomo MARS, sebagai Direktur rumah sakit. Turut hadir dalam kegiatan ini, antara lain Kepala Divisi Pelayanan Jasa Raharja Hervanka Tri Dianto, Kepala Jasa Raharja Cabang Sumatera Selatan, Mulkan, dan Sekretaris MAB Jasa Raharja dr. G. Yoga Tohjiwa, Sp.FM.

TerabasNews

Recent Posts

Penuhi 64 Kriteria, Jasa Raharja Terima Sertifikasi SMK3 dari Kemnaker RI

TerabasNews, Jakarta, 26 November 2024 – Jasa Raharja mencatatkan pencapaian penting dalamkomitmen terhadap keselamatan dan…

9 hours ago

Dua Tahun Berturut, PT TIMAH Tbk Raih Penghargaan Top 50 MID Capitalization Public Listed Company pada The 15th IICD CG Conference and Award 2024

TerabasNews, Jakarta - PT TIMAH Tbk (TINS) kembali berhasil meraih penghargaan Top 50 MID Capitalization…

10 hours ago

96 Personel Sat Brimob Polda Babel Penugasan Satgas Ops Amole BKO Polda Papua Terima Penganugerahan Satya Lencana Dharma Nugraha

TerabasNews - Sebanyak 96 personel Sat Brimob Polda Bangka Belitung menerima penganugerahan penghargaan Satya Lencana…

10 hours ago

Pastikan Kelancaran Nataru, Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Survei Kesiapan Pengamanan di Jalan Tol hingga Pelabuhan Merak

TerabasNews, Banten – Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, bersama KakorlantasPolri Irjen Pol. Aan…

10 hours ago

Gunakan Hak Suaranya, Bupati Algafry Rahman dan Istri Nyoblos di TPS 003

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Dengan kompak mengenakan baju warna putih, Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman…

18 hours ago

Kapolda Babel Dan Forkopimda Cek TPS Di Kabupaten Bangka Tengah, Pastikan Pemungutan Suara Pilkada 2024 Berjalan Aman Dan Lancar

TerabasNews - Kapolda Bangka Belitung Irjen Pol Hendro Pandowo bersama dengan Pj. Gubernur Sugito dan…

18 hours ago