Categories: Ekonomi

Sebanyak 172 Anak di Bangka Selatan Ikuti Khitanan Massal Bulan Bakti PT Timah Tbk

TerabasNews, Bangka Selatan – Warga Bangka Selatan berbondong – bondong mendatangi kantor Bidang Penambangan Aluvial 4 PT Timah Tbk di Kelurahan Toboali Kota, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan untuk mengikuti rangkaian kegiatan Bulan Bakti PT Timah Tbk Tahun 2023, Sabtu (15/07/2023).

Meski sempat diguyur hujan, hal tersebut tak menurunkan animo masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan bulan bakti dalam rangka menyambut HUT ke-47 PT Timah Tbk.

Sebanyak 172 anak-anak mengikuti khitanan massal ini yang berasal dari berbagai daerah di Kabupaten Bangka Selatan.

Salah satu warga yang anaknya ikut dalam ikut khitanan massal PT Timah Tbk, Sumantri (48) merasa senang khitanan anaknya dapat berjalan lancar

Ia mengapresiasi PT Timah Tbk yang sudah rutin mengadakan khitanan massal dan sudah ditunggu-tunggu oleh masyarakat.

“Memang kami ketahui selama ini PT Timah Tbk rutin melakukan kegiatan ini. Sehingga anak kami juga sudah menanti-nantikan khitanan massal ini,” ungkap Sumantri.

Sumantri juga sangat terbantu dengan adanya kegiatan bulan bakti ini. Ia berharap, kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan oleh PT Timah Tbk.

“Kami sangat merasa terbantu dengan adanya kegiatan ini, sebab jika kami khitanan secara mandiri itu membutuhkan biaya, sementara itu kalau disini gratis, belum lagi ada oleh – oleh yang didapatkan setelah dikhitan. Semoga kedepannya kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan,” harapnya.

Sementara itu, Direktur Operasi dan Produksi (Dirops) PT Timah Tbk, Nur Adi Kuncoro mengatakan jika jumlah kuota Khitanan Massal tersebut awalnya hanya 100 anak, namun melihat animo masyarakat yang tinggi ditambah menjadi 200 anak.

“Yang sudah mendaftarkan diri untuk khitanan massal ini sudah sekitar 200 orang anak dari berbagai daerah di Bangka Selatan. Kegiatan ini sama sekali tidak dipungut biaya, hal ini merupakan sebagai bentuk bakti PT Timah kepada masyarakat,” ujarnya. (*)

TerabasNews

Recent Posts

Ratusan Angler Karyawan PT TIMAH Tbk Meriahkan Fishing Competition 2026 di Sungailiat

TerabasNews, BANGKA -- Ratusan angler yang merupakan karyawan PT TIMAH Tbk memadati kawasan eks Galangan…

4 hours ago

Anggota Komisi III DPRD  Babel, Yogi Maulana Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Bangka Selatan

TerabasNews, BANGKA SELATAN, – Setelah menyelesaikan masa reses dan melakukan penyampaian serta penyerapan aspirasi masyarakat,…

5 hours ago

<em>Berkas P21, Polda Babel Limpahkan 4 Tersangka Praktik Penimbunan BBM Ilegal Ke Kejaksaan</em>

TerabasNews - Kasus praktik penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang terjadi pada November 2025 lalu…

6 hours ago

Anggota DPRD Babel Yogi Maulana Gelar Kegiatan Reses di Desa Nyelanding, Terima Berbagai Aspirasi Masyarakat

TerabasNewa, BANGKA SELATAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dari…

17 hours ago

Nyiang Kubur Kembali Digelar, Warga Sungkap Bersihkan Makam Jelang Ruahan

TerabasNews, BANGKA TENGAH - Tradisi lokal Nyiang Kubur kembali dilaksanakan masyarakat Desa Sungkap, Kecamatan Simpang…

20 hours ago

Peringatan Bulan K3 Nasional, PT TIMAH Tbk Gelar Berbagai Kegiatan di Seluruh Wilayah Operasional

TerabasNews, PANGKALPINANG -- PT TIMAH Tbk berkomitmen mengimplementasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) secara konsisten…

21 hours ago